Prancis berbahagia menyambut kelahiran bayi kembar dari panda yang dipinjamkan China, Huan Huan, pada Senin (2/8) waktu setempat.
Presiden kebun binatang Zoo-Parc de Beauval in Saint-Aignan, Rodolphe Delord, mengumumkan bahwa bayi panda kembar itu lahir sekitar pukul 01.00 dini hari.
"Kedua bayi itu masih merah muda. Mereka sangat sehat. Mereka cukup besar. Mereka luar biasa," ujar Delord, sebagaimana dikutip AFP.
Bayi tersebut merupakan hasil pertemuan antara Huan Huan dan Yuan Zi. Sebelum bayi kembar ini, Huan Huan dan Yuan Zi juga sudah memiliki anak pada 2017 yang diberi nama Yuan Meng.
Prancis menyambut baik kelahiran bayi kembar ini karena panda dikenal susah reproduksi. Pasalnya, hewan mamalia itu dikenal sebagai binatang yang sangat terpengaruh selera/mood ketika melakukan sesuatu.
Selain itu, jeda untuk reproduksi juga sangat kecil karena panda betina hanya subur setahun sekali dan terbatas selama 24-48 jam.
Pihak kebun binatang Prancis pun sangat senang ketika Huan Huan dan Yuan Zi "berhubungan" delapan kali dalam satu akhir pekan pada Maret lalu. Mereka melakukan inseminasi lanjutan untuk memastikan Huan Huan bisa hamil.
Upaya itu ternyata berhasil dan Huan Huan bahkan melahirkan bayi kembar. Kedua anak tersebut belum diberi nama. Peng Liyuan, istri Presiden China, Xi Jinping, ingin memberikan nama langsung untuk bayi panda kembar itu.
China memang memegang kendali akan seluruh populasi panda di dunia. Mereka hanya meminjamkan panda-panda itu ke berbagai negara.
WWF memperkirakan saat ini hanya tersisa 1.800 panda di dunia, kebanyakan berhabitat di hutan bambu di China. Sekitar 600 lainnya hidup di kebun binatang di berbagai negara.
Pada tahun ini, panda yang dipinjamkan China ke Jepang juga melahirkan dua bayi kembar dan disambut meriah.
Tahun lalu, sejumlah bayi panda lahir di berbagai belahan dunia. Pada awal Juni 2020, seekor panda di Malaysia melahirkan tiga anak.
Pada Agustus 2020, seekor panda di Washington, Amerika Serikat, juga melahirkan anak. Proses kelahiran anak panda itu menarik perhatian lebih dari satu juta orang yang menyaksikan lewat Panda Cam.
(has)https://ift.tt/3ymjAeX
August 03, 2021 at 02:11AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kebun Binatang Prancis Sambut Kelahiran Bayi Panda Kembar"
Posting Komentar