Leicester City akan menjamu Liverpool dalam laga Liga Inggris di Stadion King Power, Sabtu (13/2). Berikut prediksi laga tersebut.
Leicester saat ini ada di posisi ketiga dengan nilai 43 poin, unggul tiga angka atas Liverpool. The Foxes bisa memanfaatkan laga ini untuk makin menjauhkan selisih poin dari Liverpool.
Kondisi Liverpool sendiri sedang limbung setelah tiga kali mengalami kekalahan beruntun di Anfield. Justru The Reds punya catatan lumayan di laga tandang dalam sebulan terakhir karena mereka mampu mencuri poin penuh dalam laga lawan Tottenham Hotspur dan West Ham United.
Berikut prediksi laga Leicester vs Liverpool menurut redaksi olahraga CNNIndonesia.com:
Leicester vs Liverpool Imbang (Putra Permata Tegar Idaman)
Leicester akan kedatangan tim yang sedang terluka, Liverpool dalam laga Liga Inggris pekan ini. The Foxes bakal berusaha keras agar tak tumbang lantaran mereka kini unggul tiga angka dari Liverpool.
Leicester bakal menjamu Liverpool di Stadion King Power. (AP/Alex Pantling)
|
The Reds juga butuh kemenangan demi menjaga harapan untuk merebut gelar juara, setidaknya untuk bertahan di zona Liga Champions. Di tengah pertarungan terbuka antara kedua tim, skor 2-2 akan jadi akhir duel ini.
Liverpool Menang Kalau Bisa Clean Sheet (Nova Arifianto)
Liverpool tidak lupa cara mencetak gol, tetapi sepertinya sudah lama tak pernah clean sheet. Jika organisasi pertahanan The Reds berjalan baik, maka Liverpool bisa berharap bangkit di Stadion King Power.
Jamie Vardy, Harvey Barnes, James Maddison, dan Marcus Albrighton bisa menjadi ancaman serius tim tamu. Sementara Sadio Mane, Roberto Firmino, dan Mohamed Salah tak patut diremehkan.
Saya prediksi Leicester vs Liverpool berakhir dengan kemenangan tipis bagi salah satu pihak.
Foxes Terkam Liverpool (Haryanto Tri Wibowo)
Menjadi tim tanpa beban di Liga Inggris musim ini adalah kunci sukses Leicester City bisa berada di papan atas. Dan melawan Liverpool yang berstatus juara bertahan, Leicester dipastikan akan bermain tanpa beban dan penuh motivasi.
Leicester selalu berbahaya jika bermain di kandang. Kecepatan Jamie Vardy bisa menjadi bencana bagi lini belakang Liverpool yang hingga kini masih berstatus krisis. Vardy saya prediksi bisa mencetak gol di laga ini.
Saya prediksi Leicester akan menang 2-1 atas Liverpool di King Power.
Leicester bisa kembali konsisten dan bersaing di papan atas musim ini. (AP/Michael Regan)
|
Liverpool Makin Terpuruk (Juprianto Alexander)
Dalam kondisi mental yang labil usai dikalahkan Man City, Liverpool dihadapkan lawan sulit, Leicester.
The Foxes jelas membidik hasil maksimal di laga ini. Skuad asuhan Brendan Rodgers akan memanfaatkan momen sulit The Reds di laga nanti.
Bermain di kandang, Leicester akan mengandalkan permainan kolektif untuk menumbangkan Liverpool yang bertabur bintang. Saya memprediksi Leicester menang 2-1.
Liverpool sedang dalam tren buruk dalam beberapa pekan terakhir. (Pool via REUTERS/LAURENCE GRIFFITHS)
|
Leicester Bikin Liverpool Tambah Menderita (Jun Mahares)
Kehadiran James Vardy di lini depan dipastikan bakal menambah gairah serangan The Foxes. Sementara Liverpool masih mengalami periode buruk dan krisis kepercayaan diri.
Duel akan berlangsung ketat dan saya prediksi Leicester bisa mengamankan tiga poin dengan skor tipis minimal 1-0.
(ptr)https://ift.tt/3qfS9PK
February 13, 2021 at 07:03AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Prediksi Leicester vs Liverpool di Liga Inggris"
Posting Komentar