Liverpool sedang bersaing ketat dengan Manchester City dalam persaingan menuju tangga juara Liga Inggris. Klub yang bermarkas di Anfield itu akan menjalani laga sengit pada akhir pekan ini menghadapi Tottenham Hotspur.
Hasil pertandingan tersebut akan menjadi faktor krusial dalam misi meraih gelar juara liga domestik untuk kali pertama setelah 29 tahun."Kemampuan para pemain adalah hal yang penting. Sikap dan karakter adalah hal yang penting. Tapi untuk percaya akan sesuatu membuat segalanya bisa terwujud," kata Klopp dikutip dari Liverpool Echo.
"Yang jadi masalah Man City juga tampil baik. Satu pihak akan kecewa pada akhir musim. Kami akan berusaha agar tanggal 13 Mei menjadi hari besar bagi kami," sambung juru latih asal Jerman itu.
![]() |
Faktor laga kandang tidak serta merta membuat Klopp tenang, karena menilai anak asuh Mauricio Pochettino berpotensi merusak harapan indah Liverpool.
"Jika Anda berharap tidak ada masalah, maka mau tidak mau Anda harus melawan mereka. Anda harus siap untuk menghadapi mereka," tambahnya.
Di klasemen sementara, Liverpool mengantongi 76 poin atau hanya unggul dua poin dari Man City yang masih memiliki satu laga sisa lebih banyak.Sebelum Liverpool menjamu Tottenham, Man City akan lebih dulu menjalani laga tandang menghadapi Fulham yang merupakan salah satu tim papan bawah dan berpotensi terdegradasi. (nva/jun)
https://ift.tt/2Oy9vW9
March 30, 2019 at 08:25AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Klopp Berharap 13 Mei Jadi Hari Spesial untuk Liverpool"
Posting Komentar