Rossi Diminta Mundur, Persib ke Perempat Final Piala Menpora

Jakarta, CNN Indonesia --

Berita mengenai Valentino Rossi dan seputar Piala Menpora menjadi yang terpopuler di kanal olahraga CNNINdonesia.com dalam 24 jam terakhir.

Valentino Rossi diminta berhenti dari MotoGP jelang tampil di MotoGP Doha yang akan berlangsung di Sirkuit Losail pada Minggu (4/4).

Sementara, Piala Menpora sudah memasuki laga terakhir fase grup yang menjadi penentu lolos ke perempat final.


Berikut Berita Pilihan dari Dunia Olahraga:

1. Valentino Rossi Kesal Diminta Mundur dari MotoGP

Valentino Rossi mengaku heran dengan komentar yang dilontarkan mantan juara kelas 500 cc di musim 1981 Marco Lucchinelli yang memintanya mundur menjelang MotoGP Doha 2021.

Baru-baru ini Lucchinelli mengatakan MotoGP tidak akan memiliki pengaruh apa-apa tanpa Rossi. Selain itu, Lucchinelli juga menyarankan The Doctor berhenti membalap guna memberikan kesempatan kepada pembalap muda. Mendapat kritik dari legenda MotoGP tersebut, Rossi merasa kesal.

Banner Live Streaming MotoGP 2021

"Mungkin itu cara yang buruk dalam mengatakan kritik. Saya tidak tahu, pada titik tertentu Lucchinelli mulai berbicara buruk tentang saya, saya tidak mengerti kenapa," ujar Rossi kepada La Gazzetta dello Sport dikutip dari Corsedimoto.

2. Persib Melaju ke Perempat Final Piala Menpora

Persib Bandung melaju ke perempat final usai menang 2-1 atas Persiraja Banda Aceh dalam laga terakhir di Grup D Piala Menpora 2021, di Stadion Maguwoharjo, Jumat (2/4).

Persib unggul di menit ke-25 melalui sundulan Wander Luiz setelah menerima umpan silang Febri Hariyadi.

Persiraja membuat kejutan dengan mencetak gol penyeimbang pada menit ke-89 melalui sundulan Assanur Rijal 'Torres'.
Ferdinand Sinaga menjadi pahlawan kemenangan Persib atas Persiraja. Pada menit ke-90+3 Ferdinand membawa Pangeran Biru unggul 2-1 setelah menerima assist Beckham Putra.

Berkat gol Ferdinand, Persib menang 2-1 dan lolos ke babak perempat final Piala Menpora 2021.

3. Assanur Rijal 'Torres' Nyaman di Puncak Top Skor Piala Menpora

Penyerang Persiraja Banda Aceh Assanur Rijal 'Torres' nyaman di puncak klasemen top skor Piala Menpora 2021 setelah mengoleksi 4 gol dari 3 pertandingan.

Rijal Torres menambah golnya dengan membobol gawang Persib Bandung pada pertandingan ketiga di Grup D, Jumat (2/4).

[Gambas:Video CNN]

(rhr)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/3rMWx8I

April 03, 2021 at 06:53AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rossi Diminta Mundur, Persib ke Perempat Final Piala Menpora"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.