Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur Sulawesi Selatan (Sulsel) Andi Sudirman Sulaiman mengklaim 50 persen masyarakat di Sulsel telah diberikan suntikan vaksinasi Covid-19.
Berdasarkan data Dinas Kesehatan Sulsel, perkembangan vaksinasi Covid-19 mencapai angka 780.766 orang atau 51,82 persen.
"Alhamdulillah, per tanggal 28 Juni 2021, sudah 51,82 persen yang telah menjalani vaksinasi Covid-19 dari target vaksinasi Provinsi Sulawesi Selatan 1.506.638 orang," kata Andi, Rabu (30/6).
Vaksinasi ini, kata Andi, merupakan langkah pemerintah menangani pandemi Covid-19 yang terjadi di Indonesia, termasuk di Sulsel. Sehingga nantinya akan memberikan kekebalan tubuh kepada masyarakat.
"Tujuannya untuk menciptakan kekebalan kelompok agar masyarakat menjadi produktif dalam melaksanakan aktivitasnya sehari-hari. Ini juga menjadi salah satu langkah pemerintah menekan angka penyebaran virus Corona," jelasnya.
Sasaran vaksinasi untuk tenaga kesehatan dan pelayanan publik sudah berjalan sesuai jalurnya. Sehingga pemerintah saat ini perlu penguatan vaksinasi bagi usia lanjut (Lansia).
"Dengan pencapaian vaksinasi itu, kita terus kejar target bersama. Utamanya vaksinasi bagi para lansia yang saat ini telah divaksin 71.293 atau 9,46 persen dari target sasaran," paparnya.
Pemerintah saat ini kata Andi Sudirman telah melakukan langkah-langkah untuk pengendalian Covid-19, seperti penguatan pengawasan di posko PPKM di desa atau kelurahan, melaksanakan pemeriksaan kembali kedatangan penumpang di
bandara dan pelabuhan dengan cara random menggunakan Swab Antigen, serta menghimbau masyarakat untuk membatasi perjalanan menuju wilayah (provinsi/ Kab/ kota) yang tergolong zona merah.
"Yang terpenting bagaimana untuk tetap memperhatikan protokol kesehatan yang ketat, menjaga imun dengan makanan dan minuman yang bergizi, serta senantiasa berdoa agar diberi keselamatan dan kesehatan dalam menjalani aktivitas," terangnya.
Andi berharap sistem perekonomian tetap bisa berjalan dalam upaya pemulihan ekonomi dengan tetap mengikuti protokol kesehatan yang ketat.
(mir/fea)https://ift.tt/3AgD9GD
July 01, 2021 at 01:11AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Vaksinasi Covid Warga Sulsel Capai 50 Persen dari Target"
Posting Komentar