Duel Arsenal lawan Manchester United ini adalah duel penting bagi kedua tim yang tengah berburu tiket menuju kompetisi Liga Champions musim depan. Karena itu tensi panas sudah terasa sejak awal pertarungan berlangsung.
Arsenal berhasil mencetak gol cepat di menit ke-12 lewat Granit Xhaka. Setelah menerima sodoran bola dari Alexandre Lacazette, Xhaka melepaskan tendangan jarak jauh dari luar kotak penalti.Tendangan Xhaka mampu memperdaya kiper Manchester United, David de Gea yang mati langkah karena salah membaca arah bola. Bola pun meluncur ke dalam gawang tanpa bisa dihalau oleh De Gea.
![]() |
Setelah sejumlah peluang yang gagal dimaksimalkan, Arsenal mendapatkan penalti di menit ke-68 usai Fred menjatuhkan Lacazette di kotak terlarang. Pierre Emerick Aubameyang yang ditunjuk sebagai eksekutor bisa menjalankan tugasnya dengan baik.
Aubameyang sukses mengecoh David de Gea dan memperbesar keunggulan Arsenal menjadi 2-0 di menit ke-69.
![]() |
Skor 2-0 untuk Arsenal bertahan hingga akhir pertandingan. The Gunners pun menggusur Manchester United dari zona Liga Champions dengan keunggulan dua poin.
Susunan Pemain
Arsenal (3-4-1-2)
Bernd Leno; Sokratis, Laurent Koscielny, Nacho Monreal; Ainsley Maitland-Niles, Aaron Ramsey, Granit Xhaka, Sead Kolasinac; Mesut Oezil (Alex Iwobi 77); Alexandre Lacazette, Pierre-Emerick Aubameyang (Denis Suarez 80)
Manchester United (4-3-3)
David De Gea; Ashley Young, Chris Smalling, Victor Lindelof, Luke Shaw; Paul Pogba, Nemanja Matic (Mason Greenwood 81), Fred; Diogo Dalot (Anthony Martial 71), Romelu Lukaku, Marcus Rashford (ptr)
https://ift.tt/2NSOQM2
March 11, 2019 at 08:27AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Arsenal Kalahkan Manchester United di Liga Inggris"
Posting Komentar