Setelah mendapat kontrak selama tiga tahun, Solskjaer dikabarkan akan menggaet pemain pada bursa transfer musim depan untuk membawa Man United ke level yang lebih baik.
Bahkan mantan pemain Man United itu juga mengaku ada agen pemain yang siap menjual pemain ke klub The Red Devils itu dan berharap dapat menuntaskan proses transfer pada masa pramusim 2019/2020.Berikut beberapa pemain yang disebut-sebut menjadi incaran Man United dan Solskjaer menjelang musim baru.
- Raphael Varane
Permasalahan lini belakang Man United yang tidak cukup kukuh membuat nama Raphael Varane dikaitkan dengan pemilik Stadion Old Trafford. Pengalaman mengawal lini belakang Real Madrid membuat kehadiran pemain timnas Prancis itu dinilai mampu membentengi David de Gea dari serangan lawan.
![]() |
Pengalaman bermain di Liga Inggris membuat Coutinho dipastikan tak membutuhkan adaptasi lama jika bermain untuk Man United. Minim menit bermain di Barcelona, membuat mantan pemain Inter Milan dan Liverpool itu memiliki peluang menjadi sosok kreatif di mesin permainan Man United.
![]() |
Situasi sulit sedang dialami The Welsh Wizards yang sedang mendapat cemooh dari fan Real Madrid. Selain sorotan negatif dari fan, Bale juga mendapat kritik dari rekan-rekan setim karena tidak dapat membaur. Bergabung dengan Man United menjadi pilihan logis bagi Bale jika bersikukuh tak ingin mempelajari bahasa Spanyol dan kembali mendapat pujian dari publik sepak bola Inggris.
Dibanding tiga nama sebelumnya, Sancho merupakan pemain paling muda yang dirumorkan menjadi target Man United. Jebolan akademi Manchester City itu belakangan santer disebut akan mengenakan seragam merah Man United. Sancho yang kini membela Borussia Dortmund bisa menjadi opsi jika Solskjaer lebih mementingkan masa depan tim ketimbang meraih kesuksesan ditopang pemain yang sudah 'jadi'.
Selain Sancho, Man United juga dikabarkan membidik dua pemain muda Inggris lainnya yakni Declan Rice yang kini membela West Ham United dan pemain Crystal Palace, Aaron Wan-Bissaka. (nva/har)
https://ift.tt/2uBlfOc
March 29, 2019 at 10:48PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Daftar Incaran Man United Usai Solskjaer Jadi Manajer Tetap"
Posting Komentar