Fabiano Beltrame Resmi Gabung Persib Bandung

Bandung, CNN Indonesia -- Bek tengah asal Brasil, Fabiano Beltrame, resmi memperkuat Persib Bandung untuk musim kompetisi Liga 1 2019.

Pengumuman perekrutan Beltrame dengan durasi kontrak satu tahun itu dilaksanakan di Graha Persib, Sabtu (23/3), oleh salah satu komisaris PT Persib Bandung Bermartabat, Zaenuri Hasyim.

"Jadi yang selama ini berita mengenai tambahan pemain yang sesuai kebutuhan yang selama ini beredar di media sudah datang," ujar Zaenuri kepada awak media.

Petinggi Persib itu menyebut proses naturalisasi pemain 36 tahun itu memang belum sepenuhnya selesai, namun manajemen Persib meyakinkan dalam waktu dekat proses tersebut akan rampung.

Fabiano Beltrame Resmi Bergabung ke Persib BandungFabiano Beltrame akan menghuni lini belakang  Persib Bandung untuk musim 2019. (CNN Indonesia/Huyogo Simbolon)
Sebelumnya, mantan kapten Madura United itu lebih dulu mengurus proses naturalisasi sebagai Warga Negara Indonesia.

"Kami kontrak satu tahun. Untuk proses naturalisasi belum sepenuhnya selesai. Tapi manajemen percaya, itu akan selesai dalam waktu dekat ini atau sebelum kick-off kompetisi liga," kata Zaenuri.

Persib akan menggelar pemusatan latihan di Batam mulai Senin (25/3) mendatang. Beltrame pun sudah disiapkan untuk mengikuti latihan selama berada di Batam.

"Dengan pertimbangan inilah, di mana pelatih hari Senin akan pemusatan latihan di Batam sehingga akan diikutkan nanti dan sesuai dengan keinginan pelatih walau belum selesai 100 persen selesai (proses naturalisasi)," ujarnya.

"Bagaimanapun juga seorang pemain kalau hanya berlatih sendiri pasti kurang efektif. Oleh karena itu kita masih punya waktu dengan kompetisi Mei dengan waktu yang ada inilah pelatih mencoba untuk melaksanakan latihan dan mengikutsertakan Fabiano," tambah Zaenuri.

Setelah mendatangkan Fabiano, Zaenuri mengatakan Persib masih akan mendatangkan satu pemain asing asal Asia berposisi penyerang yang masih dalam proses pencarian oleh pelatih Miljan Radovic.

Fabiano Beltrame Resmi Bergabung ke Persib Bandung
Beltrame Bahagia Bela di Persib

Beltrame menyatakan bahagia bisa bergabung dengan Persib setelah sempat selalu dikait-kaitkan sejak beberapa musim lalu.

"Persib adalah tim besar, tahun lalu sebetulnya mereka yang [seharusnya] juara karena sudah tampil baik. Akhirnya mereka dapat masalah, mereka sudah berjuang. Tapi saya pikir semua pemain ingin gabung di sini," kata Beltrame.

"Ini hari yang senang karena saya gabung di Persib dan [berharap] bisa bawa Persib lebih baik lagi," sambungnya.

Transfer Beltrame memang sedikit rumit lantaran Madura United sebelumnya berencana akan memperpanjang durasi kontrak sang pemain. Bahkan manajemen klub berjuluk Laskar Sape Kerap itu juga mengklaim akan mengurus proses naturalisasi Beltrame.

"Saya pikir semua ada rencana dari Tuhan, saya percaya itu. Mungkin Tuhan tahu tahun ini gabung [Persib]. Saya ikut recana Dia. Mereka [Persib] cari saya sudah lama. Setelah komunikasi dengan keluarga akhirnya gabung Persib," ujarnya. (hyg/har)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2Fwf5p2

March 23, 2019 at 10:34PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Fabiano Beltrame Resmi Gabung Persib Bandung"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.