Netanyahu mengatakan dirinya akan segera pulang ke Israel setelah bertemu Presiden Donald Trump di Washington.
"Saya memutuskan untuk mempersingkat lawatan saya di AS terkait insiden keamanan. Saya akan bertemu Presiden (Trump) dalam beberapa jam ke depan dan setelah itu saya akan kembali ke Israel untuk memantau operasi keamanan secara dekat," ucap Netanyahu melalui sebuah video yang dirilis kantornya, Senin (25/3).
Sebuah roket dari Jalur Gaza dilaporkan menerjang utara Tel Aviv, Israel, pada Minggu (24/3) hingga melukai tujuh orang dan memicu sirene darurat berbunyi di tengah ibu kota tersebut.
Polisi mengatakan sebuah rumah terbakar akibat terkena roket tersebut. Pihak rumah sakit yang menangani korban menyebutkan tujuh warga Israel luka ringan akibat api dan pecahan peluru.
Ketujuh korban luka itu terdiri dari empat orang dewasa dan tiga anak-anak yang salah satunya berusia enam bulan.
Roket itu jatuh beberapa menit setelah angkatan udara Israel menyerang basis Hamas di Gaza. Akibat serangan itu, Israel langsung menutup perbatasan dengan Gaza.
Netanyahu menuturkan akan merespons serangan roket itu "dengan pasukan."
"Telah ada sebuah serangan kriminal ke wilayah Israel dan kami akan merespons itu dengan pasukan," ucapnya seperti dikutip AFP.
Hingga kini, belum ada tanggapan dari Hamas maupun kelompok lainnya di Gaza. Hamas merupakan salah satu faksi besar Palestina yang telah tiga kali berperang dengan Israel sejak 2008 lalu. (rds/has)
https://ift.tt/2CA72FS
March 25, 2019 at 11:23PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Tel Aviv Diserang Roket, Netanyahu Persingkat Lawatan di AS"
Posting Komentar