Melvin Platje Resmi Dipinjam Klub Belanda

Jakarta, CNN Indonesia --

Bali United resmi meminjamkan pemain asingnya Melvin Platje ke klub kasta kedua Liga Belanda Eerste Divisie, De Graafschap.

Platje resmi dipinjamkan ke Graafschao mulai 1 Februari sampai 1 Juni 2021. Hal ini dikonfirmasi langsung oleh Chief Executive Officer (CEO) Bali United, Yabes Tanuri.

Yabes menyebut keputusan ini merupakan solusi terbaik untuk mendukung perkembangan skill Melvin Platje dan kualitas tim sebelum menuju kompetisi 2021.


"Kami senang salah satu pemain kami berkesempatan bermain di sebuah tim bagus di Eropa. Ini tentunya akan bagus bagi Melvin dalam menjaga skill dan ketajamannya di lapangan, karena seorang atlet memang harus bermain di pertandingan resmi yang kompetitif," kata Yabed di laman resmi klub.

"Harapan kami, dengan peminjaman Melvin ini nantinya juga akan bermanfaat bagi permainan tim Bali United saat Liga kembali dimulai," sambungnya.

GIF Banner Promo Testimoni

Sementara itu, pelatih Bali United Stefano Cugurra juga mendukung keputusan Platje untuk sementara bermain untuk klub lain untuk menjaga kebugarannya sebagai atlet profesional.

"Melvin sudah hampir 1 tahun tidak main di kompetisi resmi. Melvin pasti bisa main saat dipinjamkan ini, waktu balik ke Bali United bisa lebih siap dari pemain lain untuk kondisi fisiknya. Saat dipinjamkan ke tim yang bagus, tentu dia punya waktu latihan yang bagus dan bisa bermain di kompetisi resmi. Saat kembali ke Bali United sudah sangat siap membantu tim," ujar Teco.

Tak lupa Platje juga mengungkapkan kepergiannya ke Belanda demi menjaga fisik dan kebugaran sebelum kembali membela skuad Serdadu Tridatu di Piala AFC dan Liga 1 2021.

"Saya melakukan ini untuk tim Bali United, saya sendiri, dan tim De Graafschap. Saya ingin membantu mereka untuk promosi menuju kasta tertinggi Liga Belanda. Saya ingin bermain, dan jika sudah bermain di lapangan tentu untuk persiapan di Piala AFC. Ini situasi yang sangat bagus, saya bisa menjalani pertandingan sebelum Piala AFC dan Liga 1 tahun ini," ungkap Platje.

Saat ini De Graafschap menempati peringkat ketiga pada klasemen sementara dengan raihan 44 poin. Kehadiran Melvin Platje di lini depan diharapkan bisa berkontribusi mengantar tim asal kota Doetinchem promosi menuju Liga 1 Belanda (Eredivisie) musim depan.

(jun)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/3rcM5aL

February 02, 2021 at 09:16AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Melvin Platje Resmi Dipinjam Klub Belanda"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.