Keju Biru Rp230 Juta Cetak Rekor Termahal di Dunia

Jakarta, CNN Indonesia -- Keju Cabrales baru saja dinobatkan sebagai keju termahal yang pernah dijual secara lelang di dunia. Keju Cabrales merupakan salah satu jenis keju biru yang paling penting dan paling dikenal.

Keju Cabrales yang berasal dari pabrik keju Valfríu dengan berat 2,62 kg ini terjual dengan harga fantastis senilai 14.300 euro atau nyaris Rp230 juta. Keju ini merupakan pemenang Cabrales Cheese Competition 2018. Keju terjual dalam sebuah acara pelelangan pada 26 Agustus 2018.

Guinness World Record baru saja menetapkan keju Cabrales sebagai keju paling mahal yang pernah dijual dalam lelang di dunia, pada pekan lalu. Ini merupakan kategori rekor baru di dunia.

Sekilas, bentuk keju berwarna biru keputihan ini memang tak menarik. Namun, bukan tanpa alasan keju Cabrales diperebutkan dengan harga mahal.

Keju ini matang secara alami di dalam gua di pegunungan Picos de Europa. Sebagian besar area ini tak bisa dijangkau dengan mobil. Diperlukan usaha dengan berjalan kaki sekitar dua kilometer untuk membawa keju tersebut.

Diperkirakan, keju berada di dalam gua sekitar 3-6 bulan dengan perawatan yang dilakukan setiap pekan. Perawatan meliputi proses menggosok, membalikkan, mendorong hingga keju matang sempurna.

Saat proses pelelangan, keju ini diperebutkan oleh 15 restoran di Spanyol. Proses pelelangan itu disebut berlangsung alot.

"Luar biasa melihat semua orang terus mengangkat tangan dan harganya naik," kata juru bicara dari pabrik keju Valfríu, dikutip dari laman resmi Guinness World Records. Lelang berlangsung selama hampir dua jam dan diakhiri dengan tepuk tangan meriah dari penonton.

"Puncaknya saat harga keju mencapai angka 10 ribu Euro. Ketika itu kami menyadari bahwa kami sedang dalam perjalanan mencetak rekor," tambahnya.

Keju ini dimenangkan oleh restoran Llagar de Colloto. Restoran itu bahkan langsung memulai kerja sama dengan pabrik keju Valfríu. Mereka merekomendasikan keju itu di semua menu makanannya.

Rencananya, Cabrales Cheese Competition bakal kembali digelar pada 25 Agustus mendatang. Keju yang menang juga akan kembali dilelang.

[Gambas:Video CNN] (ptj/asr)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2ZNvvAw

June 28, 2019 at 02:31PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Keju Biru Rp230 Juta Cetak Rekor Termahal di Dunia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.