Zidane: Saya Berharap VAR Tidak Digunakan

Jakarta, CNN Indonesia --

Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane ingin VAR tidak lagi digunakan di Liga Spanyol usai Los Blancos menang 2-0 atas Alaves di pekan ke-35 di Stadion Alfredo Di Stefano, Sabtu (11/7) dini hari waktu Indonesia.

Dalam pertandingan tersebut satu gol Madrid kembali tercipta lewat tendangan penalti Karim Benzema di menit ke-11 yang sebelumnya diputuskan VAR. Satu gol lainnya lahir dari kaki Marco Asensio di menit ke-50.

Terkait kemenangan timnya yang terbantu dengan teknologi VAR, Zidane mengatakan berharap video tersebut tidak lagi digunakan.


"VAR memang untuk itu, untuk melihat semua hal-hal itu agar jelas. Saya berharap VAR tidak lagi digunakan, tetapi ketika Anda harus melihatnya, VAR ada di sana untuk itu," ujar Zidane dikutip dari AS.

Dalam kesempatan itu Zidane juga memuji performa timnya yang tampil menyerang dengan baik.

[Gambas:Video CNN]

"Kami menjaga bola dan penguasaan bola, bermain dari sisi ke sisi, dengan mobilitas tinggi. Masalahnya adalah kami sudah haru bermain lagi pada hari Senin," ucap Zidane.

"Mari kita lihat. Para pemain lelah, tetapi dengan kemenangan mereka beristirahat lebih baik," kata Zidane menambahkan.

Banner Live Streaming MotoGP 2020

Tanpa kebobolan melawan Alaves membuat Madrid mengoleksi lima kali clean sheet dalam lima pertandingan terakhir.

Tidak hanya itu, kemenangan atas Alaves menjauhkan Madrid dari kejaran Barcelona di klasemen sementara La Liga. Tambahan tiga poin dalam laga pekan ke-35 itu kini membuat Madrid mengoleksi 80 poin dan kembali berjarak empat angka dengan Blaugrana.

Dengan tiga pertandingan tersisa di Liga Spanyol, Sergio Ramos dan kawan-kawan membutuhkan lima poin lagi untuk mengunci gelar juara La Liga musim ini.

(sry)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2Zjf3e5

July 11, 2020 at 07:17AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Zidane: Saya Berharap VAR Tidak Digunakan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.