Paris Saint-Germain (PSG) yang tidak diperkuat Lionel Messi menang 2-0 atas Montpellier dalam laga lanjutan Liga Prancis di Parc des Princes, Minggu (26/9) dini hari WIB.
PSG bermain dengan mayoritas pemain terbaiknya di laga ini. Les Parisiens hanya minus Messi yang masih dalam tahap pemulihan cedera lutut.
PSG yang mengandalkan trio Neymar, Kylian Mbappe, dan Angel Di Maria langsung menciptakan peluang saat laga baru berjalan lima menit. Peluang didapat Mbappe tetapi tembakannya dari sudut yang sulit di kotak penalti masih bisa diamankan kiper Montpellier, Jonas Omlin.
Sembilan menit berselang, PSG membuka keunggulan di laga ini. Tembakan keras menggunakan kaki kiri dilepaskan Idrissa Gueye dari luar kotak penalti yang menggetarkan gawang Montpellier.
Tim tamu berupaya merespons gol yang dicetak tuan rumah. Dua peluang beruntun didapat gelandang Montpellier, Teji Savanier yang masih belum berbuah gol.
Memasuki pertengahan babak pertama, PSG kembali menebar ancaman. Peluang untuk mencetak gol dimiliki Mbappe tetapi tendangannya masih bisa diblok pemain belakang Montpellier.
Tekanan terus dilancarkan PSG di sisa waktu babak pertama. Akan tetapi upaya itu tidak berbuah gol dan skor 1-0 bertahan hingga babak pertama usai.
Di babak kedua, duel kedua tim berjalan alot pada 10 menit awal laga. Alhasil, minim peluang yang diciptakan PSG dan Montpellier.
PSG kemudian menghasilkan dua peluang beruntun melalui Mbappe dan Gueye. Tembakan Mbappe masih bisa digagalkan pemain lawan dan peluang yang didapat Gueye lewat tembakan dari dalam kotak penalti bisa diselamatkan oleh Omlin.
PSG yang tidak puas dengan keunggulan 1-0 terus melancarkan serangan ke pertahanan Montpellier. Upaya itu membuat lini belakang tim tamu goyah dan berujung gol kedua Les Parisiens pada menit ke-88.
Gol yang memperbesar skor jadi 2-0 dicetak pemain pengganti Julian Draxler. Tembakan kaki kanan Draxler memanfaatkan situasi set pieces membobol gawang Montpellier.
Skor 2-0 bertahan hingga babak kedua usai. Hasil ini membuat PSG makin nyaman di puncak klasemen berkat raihan delapan kemenangan beruntun.
Susunan pemain
PSG (4-3-3): Keylor Navas; Achraf Hakimi, Marquinhos, Presnel Kimpembe, Abdou Diallo; Ander Herrera, Leandro Paredes, Idrissa Gueye; Angel Di Maria, Kylian Mbappe, Neymar
Montpellier (4-2-3-1): Jonas Omlin, Junior Sambia. Thuler, Maxime Esteve, Mihailo Ristic; Jordan Ferri, Joris Chotard; Florent Mollet, Teji Savanier, Stephy Mavididi; Valere Germain
(jal)https://ift.tt/3ug64bA
September 26, 2021 at 03:56AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hasil Liga Prancis: Messi Absen, PSG Menang atas Montpellier"
Posting Komentar