SNSD Merasa 'Tua' kala Mengobrol dengan Idol K-Pop Lain

Jakarta, CNN Indonesia --

Girlband Girls' Generation atau SNSD merasakan jelas perbedaan usia dengan idol K-pop lainnya. Hal itu dirasakan ketika mereka berinteraksi dengan grup lain, terutama yang debut jauh setelah SNSD (hoobae).

"Ketika saya ngobrol dengan artis junior, mereka membicarakan variety show lama dan mengaku sangat ingin tampil di acara itu", kata Yoona ketika SNSD menjadi bintang tamu acara You Quiz on The Block yang tayang pada Rabu (1/9).

"Saya kemudian sadar sudah pernah ke acara-acara tersebut. Di satu sisi, saya ingin menyombongkan hal itu. Namun di sisi lain, saya merasa mereka akan sadar betapa lamanya saya bekerja di industri ini", tuturnya.


Anggota Girls' Generation lainnya, Yuri, menambahkan pengalaman serupa.

"Ketika artis yang lebih muda mengatakan bahwa ibu mereka merupakan penggemar berat Girls' Generation, itu membuat saya heran," ucap Yuri.

Tak berhenti di sana, YoonA juga membuat member dan pembawa acara terbahak-bahak ketika menceritakan pengalamannya menemukan unggahan terkait Gee, lagu sekaligus video musik yang semakin mempopulerkan Girls' Generation.

"Saya melihat sebuah unggahan yang mengatakan, 'Skinny jeans Girls' Generation (di video klip Gee) adalah celana yang biasa dipakai ibu saya.' Saya jadi berpikir apakah benar-benar sudah selama itu," kata YoonA.

Kehadiran delapan member Girls' Generation di You Quiz on The Block merupakan kali pertama mereka sebagai grup dalam empat tahun terakhir.

Meskipun tak semua anggota kini bernaung di SM Entertainment, mereka sering menghabiskan waktu bersama. YoonA juga mengungkapkan bahwa para member berjanji tidak akan menangis ketika tampil dengan formasi lengkap.

Pembawa acara Jo Se-ho kemudian menanyakan kemungkinan Girls' Generation comeback dalam waktu dekat.

"Kami selalu mengatakan ini, kami terbuka untuk kemungkinan comeback," jawab YoonA.

Girls' Generation (SNSD) resmi debut ke industri musik dengan lagu Into the New World pada 5 Agustus 2007.

Awalnya mereka beranggotakan sembilan orang yakni Taeyeon, Yuri, Hyoyeon, Sunny, Yoona, Tiffany, Jessica, Sooyoung, dan Seohyun.

Namun pada 29 September 2014, Jessica dinyatakan keluar dan bukan bagian Girls' Generation lagi. Sejak saat itu, Girls' Generation lanjut dengan delapan member.

(fby/chri)

[Gambas:Video CNN]

Adblock test (Why?)



https://ift.tt/38yRZvN

September 03, 2021 at 12:22AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "SNSD Merasa 'Tua' kala Mengobrol dengan Idol K-Pop Lain"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.