Kesebelasan pemilik gelar Copa America terbanyak itu sudah membukukan keunggulan pada menit kelima melalui aksi Nicolas Lodeiro.
Tertinggal satu gol pada awal laga, Ekuador kemudian harus bermain dengan 10 orang pada menit ke-24. Wasit Anderson Daronco memberi kartu kuning kedua kepada bek kanan Ekuador Jose Quinteros yang melanggar Lodeiro.
![]() |
La Celeste kemudian menggandakan keunggulan pada menit ke-33 melalui Edinson Cavani yang melepas tembakan voli di muka gawang Ekuador memanfaatkan umpan Diego Godin.
Suarez pun turut menyumbang gol pada laga ini ketika laga babak pertama menyisakan satu menit waktu normal. Penyerang Barcelona itu melakukan penyelesaian simpel di depan gawang Ekuador setelah menyambut bola yang disundul Martin Caceres.
Uruguay butuh waktu hingga menit ke-80 untuk menambah angka di papan skor. Santi Mina melakukan gol bunuh diri. Bermaksud menghalau sundulan Gaston Pereiro, Mina justru membuat bola bersarang di gawang Ekuador.
Wasit mebutuhkan bantuan VAR untuk memastikan gol karena Pereiro diduga melakukan dorongan kepada bek Ekuador, namun gol tetap dihitung dan Uruguay unggul 4-0.Hingga laga usai, keunggulan Uruguay tidak berubah dan menjadi kemenangan terbesar dalam penyelenggaraan Copa America 2019.
Susunan pemain inti Uruguay:
Fernando Muslera; Martin Caceres, Jose Gimenez, Diego Godin, Diego Laxalt; Nathan Nandez, Matias Vecino, Rodrigo Bentancur; Nicolas Lodeiro; Luis Suarez, Edinson Cavani.
Susunan pemain inti Ekuador:
Alexander Dominguez; Jose Quintero, Arturo Mina, Gabriel Achillier, Beder Caicedo; Jefferson Intriago, Jefferson Orejuela; Antonio Valencia, Angel Mena, Ayrton Preciado; Enner Valencia.
http://bit.ly/2IOAnOZ
June 17, 2019 at 02:04PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Hasil Copa America 2019: Uruguay 4-0 Ekuador"
Posting Komentar