Nintendo Pindahkan Produksi Konsol Gim 'Switch' dari China

Jakarta, CNN Indonesia -- Nintendo berencana mengalihkan sebagian produksi konsol gim Switch dari China ke Vietnam. Perusahaan asal Jepang tersebut beralasan pemindahan produksi dilakukan sebagai upaya diversifikasi manufaktur produk.

Pemindahan lini produksi Switch rencananya akan dilakukan pada musim panas kali ini yaitu sekitar Juni hingga September.

Dilaporkan Reuters, saat ini seluruh produksi Nintendo Switch masih berpusat di China.

Juru bicara Nintendo beralasan pemindahan lini produksi dilakukan bukan untuk menghindari potensi kenaikan tarif yang akan diberlakukan AS untuk produk-produk yang diimpor dari China.

Presiden AS Donald Trump sebelumnya memutuskan untuk menunda rencana penetapan tarif sebesar US$300 miliar untuk produk yang diimpor dari China ke AS.

Tensi perang dingin yang terjadi antara pemerintah Amerika Serikat dan China sebelumnya juga mendorong perusahaan teknologi seperti Dell, Microsoft, Alphabet, Amazon, Sony, dan Hewlett Packarge (HP) memindahkan bisnisnya.

Laporan Asia Nikkei mencatat HP dan Dell berencana memindahkan 30 persen produksi notebook keluar China. Sementara Microsoft, Alphabet, Amazon, dan Sony tengah mempertimbangkan memindahkan pabrik konsol gim dan speaker pintar keluar dari China.

[Gambas:Video CNN] (Reuters/evn)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2XWhNhy

July 10, 2019 at 02:54PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Nintendo Pindahkan Produksi Konsol Gim 'Switch' dari China"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.