Klasemen Liga Inggris Usai Man Utd Menang

Jakarta, CNN Indonesia --

Klasemen Liga Inggris mengalami sedikit perubahan setelah Manchester United menang atas Crystal Palace pada pekan ke-15, Minggu (5/12).

Bertanding di Stadion Old Trafford, Man Utd yang untuk pertama kali dipimpin langsung Ralf Rangnick, sukses meraih kemenangan tipis 1-0.

Kemenangan Setan Merah tercipta berkat gol cantik Fred. Gelandang asal Brasil itu melepaskan sepakan melengkung ke sisi kiri dari luar kotak penalti menuntaskan assist Mason Greenwood.


Hasil ini membawa Man Utd untuk sementara naik satu tingkat ke posisi keenam dengan raihan 24 poin. Sementara Crystal Palace harus puas menempati peringkat ke-13.

Meski demikian, MU masih bisa tergusur dari peringkat keenam jika Arsenal mampu mengalahkan Everton, Selasa (8/12) dini hari WIB.

Sementara itu, puncak klasemen Liga Inggris saat ini menjadi milik Manchester City. The Citizens berhak berada di posisi teratas berkat raihan 35 poin usai mengalahkan Watford 3-1.

Posisi kedua Premier League ditempati Liverpool yang mengemas 34 poin. The Reds sukses meraup tiga poin usai mengalahkan Wolverhampton Wanderers 1-0.

Adapun Chelsea yang pekan lalu menguasai puncak klasemen, harus rela turun ke peringkat ketiga. The Blues gagal mempertahankan posisinya karena menderita kekalahan 2-3 dari West Ham United.

Sedangkan tiga tim terbawah masing-masing dihuni Burnley, Newcastle United, dan Norwich City.

Klasemen Liga Inggris

1. Manchester City 35
2. Liverpool 34
3. Chelsea 33
4. West Ham 27
5. Tottenham Hotspur 25
6. Manchester United 24
7. Arsenal 23
8. Wolves 21
9. Brighton 20
10. Aston Villa 19
11. Leicester City 19
12. Brentford 17
13. Crystal Palace 16
14. Leeds United 16
15. Southampton 16
16. Everton 15
17. Watford 13
18. Burnley 10
19. Newcastle United 10
20. Norwich City 10

[Gambas:Video CNN]

(jun)

Adblock test (Why?)



https://ift.tt/3dnQ5R0

December 06, 2021 at 04:45AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Klasemen Liga Inggris Usai Man Utd Menang"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.