Jika Dapat Griezmann, PSG Diklaim Rela Lepas Mbappe ke Madrid

Jakarta, CNN Indonesia -- Jika resmi mendapatkan Antoine Griezmann, Paris Saint Germain diklaim bakal rela melepas Kylian Mbappe ke Real Madrid musim depan.

Daily Mail melaporkan, saat ini Griezmann sedang mempertimbangkan hengkang dari Wanda Metrpolitano menyusul inkonsistensi yang terus dialami Atletico Madrid.

Selain tersingkir dari Liga Champions usai disingkirkan Juventus, Atletico juga kesulitan untuk bersaing meraih gelar La Liga Spanyol musim ini.

Media-media Italia, termasuk Tuttosport, mengklaim Atletico bakal bersedia melepas Griezmann jika resmi mendapatkan Paulo Dybala dari Juventus.

Antoine Griezmann mempertimbangkan hengkang dari Atletico.Antoine Griezmann mempertimbangkan hengkang dari Atletico. (REUTERS/Javier Barbancho)
Penyerang internasional Prancis itu sempat dikabarkan bakal gabung Barcelona di awal musim sebelum akhirnya memutuskan tetap bertahan di Atletico.

PSG dikabarkan bersedia menggelontorkan dana fantastis senilai £86 juta atau sekitar Rp1,6 triliun untuk mendatangkan Griezmann ke Parc des Princes.

Bila tawaran tersebut disetujui Atletico, maka PSG bersedia melepas Mbappe atau Neymar ke Real Madrid. Kedua pemain ini memang paling diminati klub ibukota Spanyol tersebut.
Jika Dapat Griezmann, PSG Diklaim Rela Lepas Mbappe ke Madrid
Kehadiran pelatih Zinedine Zidane di Madrid juga diyakini telah meluluhkan hati Mbappe. Terlebih pemain muda potensial timnas Prancis itu sangat menghormati sosok Zidane. (jun)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2WhCGiT

March 24, 2019 at 10:20AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jika Dapat Griezmann, PSG Diklaim Rela Lepas Mbappe ke Madrid"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.