Rekor-rekor Ronaldo Usai Juventus vs Lazio

Jakarta, CNN Indonesia --

Cristiano Ronaldo menorehkan beberapa rekor baru usai Juventus mengalahkan Lazio 2-1 pada pekan ke-34 Liga Italia di Stadion Allianz, Turin, Selasa (21/7) dini hari WIB.

Ronaldo memborong dua gol kemenangan Bianconeri di laga ini. CR7 mencetak gol yang memecah kebuntuan lewat titik penalti untuk membawa Juventus unggul 1-0 pada menit ke-51.

Si Nyonya Tua mendapat hadiah penalti setelah wasit Daniele Orsato menganggap Bastos handball setelah mengecek Video Assistant Referee (VAR).


Gol kedua Juve lagi-lagi dilesakkan Ronaldo, hanya berjarak tiga menit dari gol pertama. Ronaldo sukses meneruskan umpan apik Paulo Dybala menjadi gol.

Tambahan dua gol itu membuat Ronaldo telah mengemas 30 gol hingga pekan ke-34 Liga Italia. Jika diakumulasi dengan jumlah gol musim lalu, Ronaldo telah mencetak 51 gol di Liga Italia.

Dilansir Opta, torehan gol di Liga Italia musim ini membuat Ronaldo menjadi pemain ketiga Juventus yang mencetak minimal 30 gol dalam satu musim di Serie A. Ia mengikuti jejak Felice Borel (31 gol di musim 1933/1934) dan John Hansen (30 musim di 1951/1952).

Banner Live Streaming MotoGP 2020

Selain itu,Ronaldo merupakan pemain tercepat di Serie A yang bisa mencetak 50 gol di Liga Italia.Ronaldo hanya butuh 61 pertandingan mengungguli Andriy Shevchenko (68 pertandingan), Ronaldo de Lima (70 laga), Diego Milito hingga David Trezeguet (78 laga).

Ronaldo saat ini tengah bersaing dalam perburuan gelar top skor Liga Italia melawan Ciro Immobile. Sama seperti Ronaldo, penyerang andalan Lazio itu mengoleksi 30 gol hingga pekan ke-34.

Persaingan untuk meraih gelar top skor antara Ronaldo dan Immobile diyakini akan terus sengit hingga akhir musim. Ronaldo sudah pasti bernafsu mengamankan gelar top skor untuk melengkapi sukses Juventus meraih scudetto yang semakin dekat untuk mereka raih.

(ptr)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/30KyFHJ

July 21, 2020 at 09:06AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Rekor-rekor Ronaldo Usai Juventus vs Lazio"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.