4 Fakta Menarik Usai Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Brunei

Jakarta, CNN Indonesia -- Timnas Indonesia U-23 berhasil meraih kemenangan pertama setelah menang tipis 2-1 atas Brunei Darussalam pada laga terakhir Grup K Kualifikasi Piala Asia U-23 2020 di Stadion My Dinh, Hanoi, Selasa (26/3). Berikut empat fakta menarik setelah kemenangan tersebut.

Timnas Indonesia U-23 mencetak dua gol melalui Dimas Drajad pada menit ke-30 dan gol dari tembakan jarak jauh Rafi Syarahil (79'). Brunei Darussalam memperkecil skor melalui penalti yang dieksekusi sempurna oleh Izamuddin Suhaimi.

Drama sempat terjadi sebelum Izamuddin mencetak gol dari titik 12 pas. Kiper Timnas Indonesia U-23, Muhammad Riyandi, sebenarnya berhasil menggagalkan penalti gelandang Brunei tersebut.

Namun, wasit Bijan Heidari melihat Riyandi melakukan pelanggaran karena sudah bergerak lebih dahulu sebelum penalti ditendang Izamuddin. Heidari pun mengeluarkan kartu kuning kedua untuk Riyandi yang membuat kiper Barito Putera itu harus keluar dari lapangan.

4 Fakta Menarik Setelah Timnas Indonesia U-23 Kalahkan BruneiTimnas Indonesia U-23 meraih kemenangan pertama setelah mengalahkan Brunei Darussalam 2-1. (ANTARA FOTO/R. Rekotomo)
Posisi Riyandi di bawah mistar lalu digantikan Dimas Drajad karena Timnas Indonesia U-23 sudah melakukan tiga kali pergantian pemain. Dimas yang menjadi kiper dadakan gagal memblok penalti Izamuddin yang membuat skor berubah menjadi 1-2.

Pada masa injury time, Brunei kembali mendapatkan hadiah penalti setelah Egy melanggar pemain Brunei di kotak terlarang. Namun, eksekusi Nazirrudin Haji Ismail bisa digagalkan dengan gemilang oleh Dimas Drajad dan membuat skor tetap 2-1.

4 Fakta Menarik Setelah Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Brunei
Berikut empat fakta menarik setelah Timnas Indonesia U-23 kalahkan Brunei Darussalam:

1. Dua gol ke gawang Brunei Darussalam merupakan yang pertama bagi Timnas Indonesia U-23 di kualifikasi Piala Asia U-23 2020. Saat kalah dari Thailand dan Vietnam, Tim Garuda Muda gagal mencetak gol.

2. Timnas Indonesia U-23 menurunkan tiga kiper berbeda di kualifikasi Piala Asia U-23 2020, yakni Awan Setho Rahardjo (vs Thailand), Satria Tama Hardiyanto (vs Vietnam), dan Muhammad Riyandi (vs Brunei Darussalam).

3. Kartu merah yang didapat Riyandi di laga melawan Brunei membuatnya menjadi pemain pertama Timnas Indonesia U-23 yang diusir wasit pada kualifikasi Piala Asia U-23 2020.

4. Timnas Indonesia U-23 hanya mampu mencetak dua gol dari tiga laga di kualifikasi Piala Asia U-23 2020. Catatan ini merupakan yang terburuk dibandingkan tiga partisipasi sebelumnya yang selalu mencetak tujuh gol. (jal/jun)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2JFQe6j

March 27, 2019 at 04:55AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "4 Fakta Menarik Usai Timnas Indonesia U-23 Kalahkan Brunei"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.