Jenazah Ibunda SBY Dimakamkan Usai Salat Zuhur di Tanah Kusir

Jakarta, CNN Indonesia -- Ibunda Susilo Bambang Yudhoyono (SBY), Siti Habibah, meninggal dunia pada Jumat (30/8) di RS Mitra Keluarga Cibubur.

Jenazahnya akan dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Tanah Kusir, Jakarta Selatan pada Sabtu (31/8). Sebelum diberangkatkan ke persemayaman terakhirnya, jenazah ibu Presiden keenam Indonesia ini akan disemayamkan di Pendopo Puri Cikeas, Gunung Putri, Bogor, Jawa Barat, Sabtu pagi.

"Pukul 08.00 WIB disemayamkan di pendopo sampai sebelum salat zuhur. Memberikan kesempatan untuk yang ingin bertakziah," kata perwakilan keluarga Yudhoyono, Tomi Satriatomo kepada media, Jumat malam, dikutip dari Antara.

Diungkapkannya, jenazah akan diberangkatkan dari rumah duka ke TPU Tanah Kusir usai salat zuhur. Prosesi di pemakaman sendiri akan dimulai pukul 14.30 WIB.


"Ini sudah kesepakatan rapat keluarga. Pak SBY dalam kedaan baik, sehat, pasti berduka, sedih, tapi lebih tabah," kata Tomi.

Sebelum meninggal, ibu SBY, Siti Habibh empat dirawat selama dua minggu di ruang unit perawatan intensif (ICU) RS Mitra Keluarga CIbubur.


"Dua pekan masuk ICU, semua pengobatan terbaik sudah diberikan, tapi memang belum disembuhkan. Penyakit komplikasi di usia sudah cukup tua,"ucap Deputi Komando Satuan Tugas Bersama (Kogasma) Partai Demokrat, Herzaky M. Putra. (chs)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2Zox1xv

August 31, 2019 at 03:44PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jenazah Ibunda SBY Dimakamkan Usai Salat Zuhur di Tanah Kusir"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.