KLB tersebut akan diikuti 86 pemilik suara yang juga merupakan anggota PSSI. Para pemilik suara itu terdiri dari 34 Asosiasi Provinsi, 18 klub Liga 1, 16 klub Liga 2, 16 klub Liga 3 hasil dari kompetisi 2018, Federasi Futsal Indonesia serta Asosiasi Sepak Bola Putri.
Dalam surat pemberitahuan KLB yang dikirimkan Komite Pemilihan (KP) kepada para calon Ketua Umum PSSI disebutkan bahwa kongres bakal dimulai pukul 08.00 WIB. Sebelum kongres dimulai peserta, kandidat Ketua Umum, Wakil Ketua Umum dan Anggota Exco diminta untuk lebih dulu melapor dengan membawa kartu identitas diri asli kepada panitia.Pembukaan KLB PSSI 2019 dimulai pada pukul 09.00 WIB dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars PSSI, pembacaan doa, sambutan Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Pusat, dan sambutan Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainudin Amali sebelum masuk ke agenda inti KLB.
Ketua Komite Pemilihan (KP) PSSI, Syarif Bastaman, mengatakan tidak ada pengamanan khusus yang dilakukan pada saat KLB 2019 digelar. Selama ini, ia juga mengaku sudah menjalankan Tugas Pokok dan Fungsi (Tupoksi) dengan baik dan benar sesuai dengan Statuta PSSI.
Soal jadwal debat terbuka yang sebelumnya diagendakan namun batal, Syarif juga memberikan penjelasan. Menurutnya, itu adalah agenda baru yang ia cetuskan sebelumnya.
[Gambas:Video CNN]
"Saya sudah merancang. Debat itu inisiatif saya, maksudnya supaya transparan. Tapi kan tidak ada kewajiban. Kemudian PSSI mempertimbangkan dinamika dan menyarankan supaya debat jangan digelar daripada nantinya terjadi keributan. Saya juga sudah meminta jaminan dari federasi tidak ada keributan, tapi mereka [PSSI] tidak bisa memberikan jaminan. Ya, saya tidak mau," jelasnya.
Berikut susunan acara KLB Pemilihan PSSI hari ini:
1. Roll Call
2. Pernyataan bahwa kongres telah sesuai dengan Statuta PSSI
3. Pidato Pembukaan oleh Plt Ketua Umum PSSI
4. Penyampaian Tata Tertib Kongres Luar Biasa Pemilihan PSSI 2019
5. Penunjukkan Petugas Pemeriksa Berita Acara
6. Penyampaian Tata Cara Pemilihan
7. Pemilihan Ketua Umum PSSI
8. Pemilihan Wakil Ketua Umum PSSI
9. Pemilihan Anggota Komite Eksekutif PSSI
10. Penutupan Kongres
11. Pidato Ketua Umum PSSI Terpilih Periode 2019-2023
12. Pembacaan Doa (ttf/sry)
https://ift.tt/2N5HlTg
November 02, 2019 at 03:22PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Susunan Acara Kongres PSSI, Pemilihan Ketua Jadi Agenda Utama"
Posting Komentar