Sinopsis Drama Love with Flaws, Kala Penampilan Jadi Masalah

Jakarta, CNN Indonesia -- Drama terbaru Ahn Jae-hyun bersama Oh Yeon-so, Love with Flaws, resmi tayang pada Rabu (27/11). Berikut sinopsis drama Korea Love with Flaws.

Love with Flaws merupakan drama bergenre romansa komedi yang fokus pada prasangka serta stigma terhadap penampilan luar seseorang.

Drama ini menceritakan kehidupan Joo Seo-yeon yang diperankan Oh Yeon-seo, seorang guru olahraga yang berkarakter sangat keras dan memilih berpenampilan seperti laki-laki.

Joo Seo-yeon sangat membenci pria tampan dan cantik. Kebencian itu muncul akibat sejumlah masalah yang dihadapi 'berkat' tiga saudara laki-lakinya yang berpenampilan sangat menarik.

Tak hanya itu, Joo Seo-yeon juga sering dianggap bukan anggota keluarga tiga saudara laki-lakinya sebab berpenampilan berbeda.

Orang kerap menyebut Joo Seo-yeon sangat biasa dibandingkan saudara laki-lakinya yang tampan seperti tokoh utama dalam komik.

Sehingga, Joo Seo-yeon mulai 'trauma' dengan pria tampan dan hanya ingin dekat atau berhubungan dengan pria-pria berpenampilan 'biasa' dan jauh dari kata menarik.

Namun, keinginan hanya tinggal keinginan. Joo Seo-yeon malah bertemu dengan Lee Kang-woo, diperankan Ahn Jae-hyun, yang sangat mencintai penampilan serta diri sendiri.

Rasa narsis itu muncul karena Lee Kang-woo pernah ditolak akibat penampilan yang kurang menarik. Sejak saat itu, Lee Kang-woo pindah ke luar negeri dan sangat memedulikan penampilan hingga merasa ketampanannya merupakan pusat perhatian dunia.

Setelah penampilan berubah, Lee Kang-woo kembali ke Korea dan menggunakan seluruh koneksi untuk menjadi direktur di sekolah tempat Joo Seo-yeon bekerja.

Lee melakukan hal itu karena Joo Seo-yeon adalah penyebab ia lebih memperhatikan penampilan. Ia pun ingin menyelesaikan masalah dengan Joo Seo-yeon.

Love with Flaws merupakan drama terbaru MBC, pengganti Extraordinary You yang tamat pada pekan lalu. Drama ini memiliki 32 episode dengan durasi masing-masing 30 menit.

Episode pertama dan kedua Love with Flaws meraih rating meyakinkan yakni 3,2 persen dan 4 persen versi Nielsen Korea. Rating tersebut disebut lebih tinggi dibandingkan rating episode akhir Extraordinary You, 2,6 persen dan 3,6 persen.

Love with Flaws bisa disaksikan penonton Indonesia melalui Viu tiap Kamis dan Jumat. (chri/end)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2r7rdZh

December 02, 2019 at 02:41PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sinopsis Drama Love with Flaws, Kala Penampilan Jadi Masalah"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.