Mike Tyson Ancam Pukul Aktor Hingga MU Dapat Lawan Mudah

Jakarta, CNN Indonesia -- Dalam 24 jam terakhir, terdapat sejumlah berita menarik, mulai dari Mike Tyson ancam pukul aktor Ghana hingga Manchester United dapat lawan mudah di Liga Europa.

Berikut sejumlah berita menarik dalam 24 jam terakhir di dunia olahraga:

1. Mike Tyson Ancam Pukul Aktor Ghana

Mike Tyson mengancam memukul aktor Ghana bernama Michael Blackson yang mengaku tertarik menikahi putrinya, MIkey Lorna.

Kemarahan Tyson didasarkan bahwa rumor Tyson menawarkan uang US$10 juta adalah tidak benar.

"Dengar, kabar ini tidak benar. Saya akan menemukan orang yang menyebarkan kabar ini dan saya akan menghajarnya, jadi pastikan kabar ini bukan kamu yang buat," ucap Tyson.

"Putri saya sedang menjalani hubungan dengan pria baik dan tidak tertarik dengan kamu. Jika kamu bikin ulah lagi, saya akan memukulmu, dan akan butuh satu tahun untuk sembuh karena saya akan benar-benar menghajarmu," ucap Tyson.

[Gambas:Video CNN]

2. MU Dapat Lawan Mudah di Liga Europa

Manchester United dapat lawan mudah dalam undian babak 16 besar Liga Europa. MU akan berduel lawan klub Austria, LASK di babak tersebut.

Dengan undian tersebut, MU punya peluang besar lolos ke perempat final. Undian lainnya mempertemukan Inter MIlan lawan Getafe dan big match Sevilla lawan AS Rona.

Mike Tyson Ancam Pukul Aktor Hingga MU Dapat Lawan MudahManchester United dapat lawan mudah di babak 16 besar. (AP Photo/Francisco Seco)

3. Leicester City Kalah

Leicester City kalah dalam laga tandang ke markas Norwich City di Carrow Road. Leicester tumbang dengan skor tipis 0-1.

Mike Tyson Ancam Pukul Aktor Hingga MU Dapat Lawan Mudah
Gol tunggal Norwich dicetak oleh Jamal Lewis di menit ke-70. Norwich mendapat tambahan tiga angka namun masih belum beranjak dari posisi juru kunci. (ptr)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/382N43u

February 29, 2020 at 09:00AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Mike Tyson Ancam Pukul Aktor Hingga MU Dapat Lawan Mudah"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.