Survei Pemerintah: BTS-Super Junior Idol Pilihan Mancanegara

Jakarta, CNN Indonesia -- BTS hingga Super Junior masuk daftar idol Korea terfavorit pilihan orang non-Korea pada 2020. Hal tersebut merupakan hasil survei tahunan Kementerian Budaya Korea Selatan salah satunya terkait Korean wave atau hallyu wave. Survei dilakukan kepada 4.400 responden dari China, Jepang, Thailand, Australia dan beberapa negara Asia lainnya.

Beberapa nama bertahan dalam daftar idol favorit 2020 sejak tahun lalu, salah satunya ialah BTS, yang kembali bertakhta di posisi puncak. Pada hasil survei 2019, BTS berada di posisi pertama dengan mengantongi 10,3 persen pilihan warga mancanegara. Tahun ini, mereka mendapat 15,2 persen suara.

Grup jebolan Big Hit Entertainment itu tak hanya menjadi nomor satu dalam hasil survei di Asia. Grup beranggotakan RM, Jin, Suga, J-Hope, Jimin, V dan Jungkook ini juga pilihan nomor satu di Amerika, Eropa, Timur Tengah dan Afrika.

Selain BTS, BLACKPINK juga menjadi member tetap daftar idol Korea favorit di banyak negara. Grup beranggotakan Jisoo, Jennie, Rose, dan Lisa itu berada di posisi kedua dengan perolehan 6,5 persen suara. Angka tersebut menunjukkan peningkatan dibandingkan angka tahun lalu sebesar 3,8 persen yang membuat jebolan YG Entertainment ini berada di posisi tiga.

Berdasarkan data resmi Kementerian Kebudayaan Korea Selatan, Psy juga menjadi salah satu yang bertahan di tiga besar musisi favorit warga non-Korea. Namun tahun ini, solois yang dikenal lewat lagu Gangnam Style itu harus turun satu peringkat dengan perolehan suara 5,7 persen. Tahun lalu, ia berada di posisi dua dengan 6,9 persen suara.

Posisi empat ditempati oleh TWICE dengan perolehan suara 2,8 persen dengan menjadi pilihan utama koresponden yang berasal dari Jepang dan Taiwan. Tahun lalu, girlband JYP Entertainment tersebut berada di posisi delapan dengan suara 2,2 persen.

Sementara itu, posisi lima dihuni oleh BIG BANG yang mengantongi 2,5 persen suara. Boyband jebolan YG Entertainment ini tetap menjadi salah satu pilihan di mancanegara meski 'hiatus' sekitar dua tahun. Dalam survei 2019, BIG BANG berada di posisi empat dengan persentase yang sama.

BIG BANG tetap jadi pilihan selama dua tahun berturut-turut sekalipun tengah hiatus. (dok. YG Entertainment via Facebook)
Hal menarik lainnya juga ditunjukkan fan Girls' Generation (SNSD). Grup yang juga sudah tak comeback sejak 2017 itu berada di posisi enam. Mereka bahkan menjadi pilihan utama responden di China sebesar 8,2 persen. Tahun lalu, Girls' Generation juga di posisi enam dengan 2,2 persen suara.

Berikut daftar lengkap 10 idol Korea pilihan warga mancanegara.

1. BTS
2. BLACKPINK
3. PSY
4. TWICE
5. BIGBANG
6. Girls' Generation
7. G-Dragon
8. EXO
9. IU
10. Super Junior

[Gambas:Video CNN] (chri/rea)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2I8jOxT

February 26, 2020 at 04:37PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Survei Pemerintah: BTS-Super Junior Idol Pilihan Mancanegara"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.