Leonardo DiCaprio Garap Serial Adaptasi Buku Aldous Huxley

Jakarta, CNN Indonesia --

Aktor dan produser Hollywood, Leonardo DiCaprio, dilaporkan akan menggarap serial televisi bertajuk Island yang merupakan hasil adaptasi dari karya terakhir novelis asal Inggris, Aldous Huxley.

Kabar ini terungkap dalam pemberitaan eksklusif Variety yang dirilis pada akhir pekan lalu. Dalam pemberitaan itu, Variety melaporkan bahwa DiCaprio akan duduk di kursi produser bersama rekannya dari rumah produksi Appian Way.

Serial ini akan menjadi adaptasi Hollywood perdana untuk novel pamungkas karya Huxley, Island. Diterbitkan pada 1962, novel tersebut mengangkat kisah seorang jurnalis yang terdampar di pulau fiksi bernama Pala di Samudera Hindia.


Awalnya, jurnalis itu ingin mengeksplotasi sumber daya alam di Pala. Namun kemudian, ia bertemu dengan masyarakat Pala yang mengembangkan diri secara mandiri.

Ia lantas terhanyut dalam kebudayaan dan tradisi warga setempat, termasuk petualangan psikedelik dan struktur sosial alternatif di dalamnya. Pengalamannya tersebut perlahan mengubah arah misi kedatangannya ke Pala.

Island merupakan kisah utopia yang menjadi kontra untuk novel distopia karyanya sebelumnya, Brave New World. Berbeda dengan Brave New World, Island lebih menonjolkan tema kebebasan dan kekuatan potensi manusia.

Dalam menggarap serial adaptasi dari buku ini, DiCaprio akan dibantu oleh George DiCaprio dan Roee Sharon sebagai produser eksekutif. Sementara itu, Andrew Alter dan Jason Whitmore juga akan menjadi produser eksekutif perwakilan dari IGC Films.

(has)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/3gx4vhO

August 04, 2020 at 08:05AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Leonardo DiCaprio Garap Serial Adaptasi Buku Aldous Huxley"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.