'Woo Woo', Kisah Penjajakan Hidup ala SORE

Jakarta, CNN Indonesia -- SORE merilis single terbaru bertajuk 'Woo Woo' secara digital bersamanaan dengan video lirik yang diunggah melalui kanal YouTube Sore Ze Band. Woo Woo merupakan salah satu single dari entitas pendek yang akan dirilis dalam waktu dekat.

Lagu berdurasi lima menit lebih ini bercerita tentang pilihan dalam menjajaki hidup. Vokalis sekalgus gitaris Ade Paloh menjelaskan bahwa manusia kelusuhan yang akan cemerlang di waktu yang layak. Menariknya, lagu ini sebenarnya bukanlah lagu baru. Ade malah sudah merencanakan merilis Woo Woo pada Februari 2018 lalu, namun tertunda selama setahun.

"Bila saja kita ikhlas terhadap hidup kita dan berjalan terus untuk bermanfaat," kata Ade dalam siaran pers yang diterima CNNIndonesia.com, Jumat (1/3).

Tidak sendiri, dalam lagu ini SORE berkolaborasi dengan solois Leanna Rachel. Leanna merupakan musisi asal California, Amerika Serikat, yang saat ini tinggal di Bali.


[Gambas:Youtube]

Vokal Leanna yang cukup tinggi terasa padu dengan suara Ade. Pada beberapa bagian di mana ada pecah suara, Ade mengambil suara satu dan Leanna bertugas di suara dua.

Bila diperhatikan, lagu ini memiliki tempo yang lebih cepat ketimbang lagu-lagu SORE dalam album Centralismo (2005), Ports of Lima (2008) dan Los Skut Leboys (2015). Kemudian suara drum dan kibor membuat lagu ini terasa ceria walau sebenarnya Woo Woo tidak menuturkan kegembiraan.

Meski demikian, musik Woo Woo terasa serupa dengan single SORE sebelumnya yang bertajuk Rubber Song. Nampaknya Ade Paloh dan kawan-kawan memang ingin membuat lagu dengan nuansa musik yang sama untuk entitas pendek.

[Gambas:Video CNN] (adp/rea)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2VphRBq

March 02, 2019 at 05:14AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "'Woo Woo', Kisah Penjajakan Hidup ala SORE"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.