Angin Samping Buat Pesawat Rusia Celaka Saat Mendarat

Jakarta, CNN Indonesia -- Pesawat Boeing 737 maskapai Utair jatuh saat hendak mendarat di Bandara Usinsk, Komi, Rusia pada Minggu (9/2) kemarin. Satu orang penumpang dilaporkan luka-luka dalam kejadian tersebut.

Seperti dilansir AFP, Senin (10/2), situasi saat pesawat nahas itu hendak mendarat cukup membahayakan. Sistem pendaratan di bandara tidak bekerja dan lampu penunjuk landasan pun padam.

Saat roda pesawat sudah menyentuh aspal landasan, mendadak datang angin samping yang cukup kencang sehingga membuat pesawat oleng. Alhasil, pesawat itu terbanting ke aspal dan merusak roda pendaratan.

Pesawat tersebut kemudian mendarat dengan bagian tubuh pesawat menyentuh aspal yang diselimuti salju. Burung besi itu bisa berhenti di tengah landasan.

Seluruh penumpang berjumlah 94 orang dan enam awak selamat. Hanya satu penumpang dilaporkan harus mendapat perawatan.

[Gambas:Video CNN]

Para penumpang dan awak dievakuasi melalui jalur darurat.

Akibat kejadian itu, maskapai Utair menghentikan penerbangan dari dan menuju Usinsk. Tingkat standar keselamatan yang rendah dan minimnya perawatan pesawat membuat keamanan penerbangan di Rusia dianggap sebagai salah satu yang terburuk di dunia. (ayp/ayp)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2tLIsk5

February 11, 2020 at 02:10PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Angin Samping Buat Pesawat Rusia Celaka Saat Mendarat"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.