Sosok dua legenda Manchester United Gary Neville dan Rio Ferdinand jadi sosok yang dicari penggemar Liverpool di media sosial setelah The Reds berhasil jadi juara Liga Inggris musim ini.
Neville dikenal sebagai sosok yang paling vokal terkait peluang Liverpool juara Liga Inggris. Komentar Neville yang menyatakan bahwa MU bisa lebih dulu kembali jadi juara Liga Inggris dibandingkan Liverpool jadi bahan untuk menyerang balik mantan bek kanan tersebut.
Setelah Liverpool berhasil menjadi juara Liga Inggris, Neville hanya menuliskan emoji berbentuk tangan melambai tanda ia akan pamit pergi dari keriuhan media sosial.
Unggahan itu langsung dibanjiri oleh komentar-komentar pendukung Liverpool yang dengan penuh semangat meledek Neville.
Legenda Liverpool, Jamie Carragher yang selama ini dikenal sebagai rival Neville sebagai pemain dan pengamat tak lupa untuk turut memanfaatkan momen ini untuk mengejek Neville.
Carragher mengunggah foto Neville memegang sampanye namun dengan editan berupa Neville menggunakan kostum Liverpool. Hal itu seolah-olah Neville ikut gembira merayakan gelar juara Liverpool.
Rio Ferdinand juga mengunggah kalimat perpisahan di akun media sosial.
"Sampai jumpa twitter dalam beberapa pekan ke depan," tutur Ferdinand.
Namun berbeda dengan Neville, Ferdinand tetap mengucapkan selamat dan mengagumi kehebatan Liverpool musim ini.
"Selamat Liverpool jadi juara Premier League. 28 kemenangan dari 31 laga, sungguh layak mendapat pujian! Benar-benar layak, terutama setelah kalah di musim lalu meski tampil sangat baik. Mereka punya mental yang tangguh!," ujar Ferdinand.
(ptr/har)https://ift.tt/3dA8NT1
June 26, 2020 at 10:09AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Liverpool Juara Liga Inggris, Dua Legenda MU Menghilang"
Posting Komentar