"Palyja yang tidak bersahabat dan tidak menunjukkan itikad baik," kata Anies di Jakarta, Jumat (10/5).
Diketahui, ada dua perusahaan pengelola air di Jakarta yang bekerjasama dengan PAM Jaya dalam pengelolaan air Jakarta, yakni PT Aetra Air Jakarta dan Palyja. Aetra sudah menyetujui pengembalian konsesi air ke PAM Jaya lewat penandatanganan Head of Agreement (HoA).Namun, menurut Anies, Palyja masih tak acuh terhadap masalah konsesi air. "Palyja tidak kooperatif dan itikad untuk bertanggungjawab atas penyediaan air warga Jakarta," kata Anies.
Indikasi itikad tak baik Palyja itu, kata Anies ialah respons Palyja terhadap proses pengembalian konsesi air dan pembangunan fasilitas air.
![]() |
"Dan teman-teman juga bisa lihat proses pembangunannya selama 20 tahun, dari situ bisa dibandingkan juga mana yang lebih bertanggungjawab dan tidak," lanjut Anies.
Anies pun mendesak Palyja agar lebih responsif dan bisa bekerjasama dengan DKI serta menyelesaikan tugasnya dalam menyediakan air bersih di Ibu Kota.
"Jadi buat Palyja, ini catatan. Masyarakat sudah mengetahui tentang respons Anda terhadap proses ini. Kita ini, Palyja juga tunjukkan sebagai perusahaan yang bertanggungjawab dan mau membantu agar orang di Jakarta dan orang miskin punya akses air bersih," tegas Anies.Terakhir, Anies mengaku sedang mencari celah hukum yang bisa dikenakan untuk memberikan sikap tegas kepada Palyja. Hal ini pun bakal menjadi bahan pembicaraan Tim Tata Kelola Air saat ke KPK hari ini.
"Karena ini semua tidak lebih, tidak bukan untuk Jakarta punya akses air bersih. Dan kalau terhambat perusahaan swasta seperti ini, ya ini masalah. Nah, kita konsultasi sama KPK, insyaallah bisa ada ruang hukum yang bisa dipakai untuk menjalankan ini," tutup Anies.
![]() |
Diketahui DKI dan PAM Jaya sebagai BUMD pengelola air sedang melakukan renegoisasi untuk pengambil alihan pengelolaan air. Sejauh ini Aetra sudah bersedia untuk negoisasi ulang dengan DKI, sementara Palyja masih belum memberikan respons.
[Gambas:Video CNN] (CTR/arh)
http://bit.ly/2LzC3AK
May 10, 2019 at 09:21PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Anies: Palyja Tak Tunjukkan Itikad Baik soal Pengolahan Air"
Posting Komentar