Ikut Aksi, Neno Berselawat hingga Nyanyi '2019GantiPresiden'

Jakarta, CNN Indonesia -- Wakil Ketua Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi, Neno Warisman turut hadiri aksi ulama dan koalisi umat kawal BPN melaporkan kecurangan Pemilu 2019 di depan gedung Bawaaslu, Jakarta Pusat, Jumat (10/5). Neno dan sejumlah tokoh lainnya ikut berorasi.

Namun sebelum berorasi, Neno menyanyikan lagu '2019GantiPresiden'. Saat menyanyikan lagu tersebut, massa yang hadir juga turut bernyanyi bersama Neno.

Ditemui usai orasi, Neno mengatakan pihaknya ingin agar Bawaslu menerima apa yang sudah dilaporkan. Menurut dia, bukti-bukti yang disampaikan BPN menunjukkan bahwa Prabowo-Sandi sudah menang.

"Bawaslu yang sudah mendengar ini insyaallah hatinya terpanggil dan menjunjung tinggi kebenaran, kemudian menerima kenyataan kecurangan yang telah dilakukan oleh salah satu pihak," ujarnya.


"insyaallah sudah menang."

Ditanyai soal apa yang akan dilakukan jika laporan tersebut ditolak Neno mengatakan pihaknya sudah melakukan langkah yang konstitusional. Ia menyampaikan tidak ingin melakukan hal-hal yang di luar undang-undang.


Adakan Aksi Lagi
Sementara Ketua DPD FPI Jawa Barat KH Abdul Qohar Alqudsy yang juga datang memberikan orasi mengatakan aksi kali ini bukan merupakan aksi terakhir. Menurut dia, aksi ini harus dilakukan untuk menindak segala bentuk kecurangan.

"Kami akan datang lagi berkali-kali, bahkan berpuluh-puluh kali," ujarnya.

Ia pun mengatakan akan mendatangkan massa 10 hingga 100 kali lipat lebih banyak jika perlu. Kemudian dia menyampaikan kepada massa agar tetap menghemat tenaga untuk aksi-aksi selanjutnya.

[Gambas:Video CNN] (ani/ain)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2VjCmPS

May 11, 2019 at 12:35AM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Ikut Aksi, Neno Berselawat hingga Nyanyi '2019GantiPresiden'"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.