Juventus, Raja Perekrutan Pemain Gratis

Jakarta, CNN Indonesia -- Juventus berhasil mendapatkan Adrien Rabiot dengan status bebas transfer. Hal ini makin menegaskan kehebatan Bianconeri dalam memburu pemain bebas transfer.

Juventus merupakan tim terhebat di Serie A lantaran selalu jadi juara dalam delapan musim terakhir. Tim asal Turin ini jadi tim paling bertabur bintang di Liga Italia dalam beberapa musim terakhir.

Namun dalam perjalanannya, Juventus tak selalu mengeluarkan uang untuk mendapatkan pemain bintang. Ada banyak pemain bintang yang datang ke Juventus dengan status bebas transfer.

Untuk musim ini, Juventus mendapat dua pemain bintang secara gratis, yaitu Aaron Ramsey yang sebelumnya membela Arsenal dan Rabiot yang musim lalu berkostum Paris Saint-Germain.

Aaron Ramsey bergabung ke Juventus dengan status bebas transfer.Aaron Ramsey bergabung ke Juventus dengan status bebas transfer.  (REUTERS/Eddie Keogh)
Keberhasilan Juventus untuk kembali menguasai Serie A juga tak lepas dari pemain pemain gratis, yaitu Andrea Pirlo. Juventus kembali jadi juara Liga Italia di musim 2011/2012 setelah mereka memiliki Pirlo sebagai gelandang tengah.

Kehadiran Pirlo meningkatkan kualitas permainan Juventus hingga akhirnya Bianconeri bisa memenangkan perburuan gelar Liga Italia.

Selain itu Juventus juga pernah mendapatkan Paul Pogba secara gratis dari Manchester United. Uniknya, Juventus justru kembali menjual Pogba ke MU dengan label pemecahan rekor transfer.

Pemain muda lain yang pernah didapat Juventus secara gratis adalah Kingsley Coman pada 2014.Pemain yang kini berusia 23 tahun tersebut akhirnya dijual Juventus ke Bayern Munchen pada 2017 dengan nilai transfer €21 juta.

Selain pemain-pemain muda, Juventus juga berhasil mendapatkan pemain dengan jam terbang tinggi tanpa mengeluarkan uang sepeser pun.

Juventus, Raja Perekrutan Pemain Gratis
Fernando Llorente (2013), Sami Khedira (2015), Dani Alves (2016), Emre Can (2018) adalah deretan pemain berpengalaman yang juga pernah didapatkan Juventus, disusul Ramsey pada musim ini. Sukses Juventus mendapatkan Rabiot dan Ramsey pada musim ini sendiri membuat Bianconeri bakal punya lapisan lini tengah yang dalam. Hal ini sangat berguna dalam ambisi Juventus untuk mempertahankan dominasi di kompetisi domestik dan meraih kemenangan di Liga Champions. (ptr/nva)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2JgTOAf

July 02, 2019 at 01:59PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Juventus, Raja Perekrutan Pemain Gratis"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.