Israel Adesanya berhasil menaklukkan Paulo Costa dengan kemenangan TKO di ronde kedua dalam perebutan sabuk juara kelas menengah UFC, Minggu (27/9). Berikut kronologi kemenangan Adesanya.
Israel Adesanya memulai ronde pertama dengan tendangan ke arah kaki Paulo Costa. Leg kick yang diperagakan Adesanya ini terus dilakukan sepanjang ronde pertama.
Sementara itu Paulo Costa kesulitan untuk melakukan serangan. Setiap serangan yang dilancarkan Costa bisa dibaca dengan baik oleh Adesanya. Keunggulan jarak yang dimiliki Adesanya benar-benar bisa dimaksimalkan dengan baik.
Tiap Costa berusaha masuk jarak serang, ia sudah lebih dulu dihalau oleh serangan Adesanya. Kaki Costa sudah memerah di akhir ronde pertama.
Masuk ke ronde kedua, serangan Adesanya lebih bervariasi.Variasi serangan Adesanya ini yang tak bisa diduga oleh Paulo Costa. Tendangan kaki kiri yang mendarat di pelipis kanan Paulo Costa jadi awal kehancuran petarung asal Brasil tersebut.
Pelipis kanan Costa langsung mengeluarkan darah. Setelah itu pukulan straight kiri Adesanya juga masuk telak di wajah Costa. Costa berupaya membalas, tetapi pukulan Costa yang meleset justru jadi keuntungan bagi Adesanya.
Adesanya melepaskan pukulan ke pelipis kiri dan membuat Costa terjungkal. Melihat Costa terjungkal, Adesanya tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut.
Ia langsung mendaratkan pukulan bertubi-tubi yang membuat wasit menghentikan pertarungan di ronde kedua.
Kemenangan ini membuat Adesanya masih mempertahankan sabuk juara dunia kelas menengah UFC. Tak hanya itu, Adesanya juga memperpanjang rekor tak terkalahkan menjadi 20 pertarungan.
Sedangkan bagi Paulo Costa, ini adalah kekalahan pertama dalam kariernya di ajang mixed martial arts.
(ptr/jun)https://ift.tt/334tUec
September 27, 2020 at 12:15PM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Kronologi Adesanya Hancurkan Costa di UFC 253"
Posting Komentar