Rekor Unik Madrid di Bursa Transfer

Jakarta, CNN Indonesia --

Real Madrid membuat catatan unik dengan untuk pertama kalinya dalam 40 tahun tidak melakukan pembelanjaan pemain pada awal musim.

Ketika jendela transfer awal musim ditutup pada Senin (5/10), Madrid tidak juga mendatangkan pemain dari luar. Klub ibu kota ini justru melepas sejumlah bintangnya lewat penjualan maupun pinjaman.

Tanpa aktivitas beli pemain itu membuat Los Blancos mengulang momen 40 tahun silam, dikutip dari ESPN. Pada musim 1980/1981, Madrid juga tidak merekrut pemain dari luar.


Di masa tersebut, Si Putih hanya mempromosikan sejumlah pemain dari tim usia muda, baik dari Madrid Castilla maupun Madrid U-19, dikutip dari Transfermarkt.

Total ada tiga pemain usia muda Madrid yang diangkat ke tim senior pada musim 1980/1981 tersebut. Ketiganya adalah: Ricardo Gallego (Madrid U-19), dan Agustin serta Francisco Pineda dari Castilla.

[Gambas:Video CNN]

Selain merekrut pemain dari akademi, Madrid juga menjual Pirri ke Puebla dan Roberto Martinez ke Espanyol pada momen 40 tahun silam tersebut.

Menariknya, Madrid tidak belanja pemain pada musim 1980/1981 setelah menjadi juara La Liga pada musim 1979/1980. Peristiwa itu sama dengan saat ini, yang juga tidak membeli pemain di musim 2020/2021 setelah juara Liga Spanyol 2019/2020.

Meski tidak memiliki aktivitas transfer yang sibuk, Madrid yang ketika itu dilatih Vujadin Boskov masih bisa memberikan hasil terbaik dengan menjadi runner-up di Liga Spanyol di bawah Real Sociedad.

Banner Live Streaming MotoGP 2020

Tidak hanya itu, di pentas Liga Champions, yang dahulunya bernama Piala Champions, Madrid juga menjadi runner-up. Sedangkan di Copa del Rey gagal di perempat final.

Pada musim ini, tim asuhan Zinedine Zidane itu tidak belanja pemain karena keuangan mereka terdampak krisis akibat pandemi virus corona.

Alih-alih mendatangkan bintang dan sejumlah pemain baru, Madrid justru harus melepas beberapa pemain andalannya lewat peminjaman maupun penjualan.

Achraf Hakimi (Inter Milan), Sergio Reguilon (Tottenham Hotspur), James Rodriguez (Everton), hingga Garteh Bale (Tottenham/pinjaman) menjadi korban dari krisis keuangan yang dialami klub ibu kota itu pada musim ini.

(sry/ptr)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/3llTXUI

October 07, 2020 at 09:16AM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Rekor Unik Madrid di Bursa Transfer"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.