Generasi Baru Isuzu Mu-X Diklaim 5 Bintang ASEAN NCAP

Jakarta, CNN Indonesia --

Generasi ketiga Isuzu Mu-X mendapat rating lima bintang dari New Car Assessment Programme for Southeast Asian Countries (ASEAN NCAP). SUV tujuh penumpang ini sudah meluncur di Thailand pada Oktober, namun belum dijual di Indonesia.

Menurut ASEAN NCAP, penilaian pada Mu-X diambil dari hasil tes pikap D-Max yang sudah dilakukan pada Januari. Mu-X dan D-Max merupakan dua model yang dirancang menggunakan platform sama.

ASEAN NCAP menjelaskan Mu-X dinilai memiliki kemampuan struktur dan sistem yang sama dengan D-Max berdasarkan bukti-bukti teknis yang diajukan Isuzu.


Unit Mu-X yang diberi penilaian merupakan versi bermesin 1.900 cc dengan transmisi otomatis. Mobil seberat 2.155 kg ini punya dua airbag, antilock braking system (ABS), dan electronic control stability (ESC) sebagai fitur standar.

Pada tes penumpang dewasa (Adult Occupation Protection/AOP), Mu-X mendapatkan skor 30,36 dari maksimal 36 poin. Hasil ini lebih kecil sedikit dari D-Max 30,76 poin.

Perlindungan penumpang anak (Child Occupant Protection/COP) Mu-X mencapai skor 44,37 dari maksimal 49 poin. Skor ini lebih tinggi dari D-Max 42,78 poin.

Sementara penilaian dari sisi bantuan keselamatan Mu-X meraih skor 15,85 dari maksimal 18 poin. Secara keseluruhan skor Mu-X dari seluruh pengujian ASEAN NCAP sebesar 86,81.

"Dengan skor keseluruhan 86,81 poin, Isuzu Mu-X memenuhi syarat peringat 5-bintang ASEAN NCAP," tulis ASEAN NCAP dalam rilis resmi.

[Gambas:Youtube]

(fea)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/34Tze4y

December 29, 2020 at 12:00PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Generasi Baru Isuzu Mu-X Diklaim 5 Bintang ASEAN NCAP"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.