Dalam beberapa pekan terakhir Dybala menjadi salah satu pemain yang disebut akan pindah dan berseragam Man United pada musim mendatang.
Menanggapi rumor yang berkembang, Direktur Olahraga Juventus Fabio Paratici menegaskan Dybala akan tetap menjadi bagian Bianconeri kendati tidak ada Massimiliano Allegri di kursi pelatih.
![]() |
"Dybala adalah pemain Juventus, dia adalah pemain yang penting bagi kami," sambung pria yang pernah aktif sebagai pesepakbola.
Ucapan Paratici satu arah dengan Dybala yang menegaskan keinginan menetap di Turin dan tetap mengenakan kostum La Vecchia Signora setelah ditransfer dari Palermo pada 2015.
"Juventus harus menentukannya bersama dengan pelatih yang akan datang. Tetapi anggota klub tahu bahwa saya mau bertahan di sini. Saya begitu menghormati seragam ini dan bagi fan, saya hanya akan berbicara mengenai Juventus, bukan tim lain, karena bagi saya itu bukan cara yang tepat untuk menunjukkan respek," lanjut pemain asal Argentina itu.
Setelah tampil cukup produktif dalam tiga musim sebelumnya, Dybala mengalami penurunan produktivitas gol pada musim 2018/2019. Dari 30 kali main di kompetisi lokal, Dybala mencetak lima gol. Sementara di Liga Champions, pemain 25 tahun itu menyumbangkan lima gol untuk Juventus.
(nva)
http://bit.ly/2wkIr4q
May 28, 2019 at 06:32AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Juventus Pagari Dybala dari Manchester United"
Posting Komentar