Manfaat Daun Kemangi, Meredakan Stres sampai Melawan Kanker

Jakarta, CNN Indonesia --

Daun kemangi biasanya digunakan untuk menambahkan rasa atau aroma khas pada salad, pasta atau hidangan kuliner lain. Kemangi biasa kita temukan pada masakan Indonesia, Thailand juga Vietnam. Namun tanaman dengan nama latin Ocium basilicum ini juga menyimpan pelbagai manfaat kesehatan.

Selain daun, biji kemangi atau biasa disebut dengan selasih juga acap dimanfaatkan untuk minuman. Biji selasih ini bermanfaat memberikan vitamin, mineral dan antioksidan bagi tubuh.

Minyak esensial dari kemangi juga bisa digunakan sebagai obat. Dikutip dari laman Herbal Supplement Resource, tanaman ini mengandung 0,2 sampai 1 persen minyak esensial yang terutama terdiri atas linalool dan methyl chavicol, tetapi juga mengandung sedikit cineole, methyl cinnamate dan terpene lainnya.


Selain untuk memasak, kemangi dapat digunakan untuk mengatasi beberapa masalah kesehatan seperti epilepsi, migrain juga demam yang berhubungan dengan pilek dan flu. Selain itu, ramuan kemangi memiliki sedikit efek diuretik dan kadang digunakan pula untuk mengobati radang sendi, rematik dan masalah saluran kencing.

Berikut manfaat daun kemangi bagi kesehatan.

Mengurangi stres oksidatif

Antioksidan sangat penting untuk menghilangkan radikal bebas dari tubuh. Jika menumpuk, stres oksidatif dapat mengakibatkan kerusakan sel dan penyakit.

Sementara radikal bebas merupakan molekul tidak stabil yang berkembang sebagai hasil metabolisme dan proses alami lain. Radikal bebas ini juga bisa terbentuk dari kebiasaan merokok atau beberapa pilihan makanan.

Ilmuwan mengaitkan kanker, penyakit jantung, rheumatoid arthritis, diabetes dan masalah kesehatan lain dengan stres oksidatif.

Berdasar buku 'Healing Foods', herbal kuliner ini mengandung berbagai antioksidan alami yang dapat membantu melindungi jaringan tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas. Radikal bebas adalah atom yang tidak stabil.

Infografis Kenali Stres Lewat kulitFoto: CNN Indonesia/Laudy Gracivia
Infografis Kenali Stres Lewat kulit

Antiinflamasi

Kemangi dan sifat anti-inflamasinya yang kuat terbukti dapat menyembuhkan berbagai penyakit dan gangguan. Dikutip dari Food NDTV, minyak esensial yang kuat--termasuk eugenol, sitronelol dan linalool--membantu menurunkan peradangan melalui sifat pelambatan enzimnya.

Sifat antiinflamasi kemangi dapat membantu menurunkan risiko penyakit jantung, rheumatoid arthritis, dan kondisi radang usus. Konsumsi kemangi juga bisa meredakan demam, sakit kepala, radang tenggorokan, masuk angin, batuk dan flu.

Kesehatan kulit

Minyak kemangi yang kuat akan membantu membersihkan kulit dari dalam. Pembersih kulit ini sangat baik dan cocok untuk mereka yang memiliki kulit berminyak.

Langkah ini juga membantu menghilangkan kotoran yang menyumbat pori-pori. Anda bisa membuat ramuan dari kemangi yang dihaluskan, pasta cendana dan air mawar.

Oleskan racikan tersebut ke wajah Anda dan biarkan selama 20 menit. Basuh dengan air dingin. Sifat antiinflamasi dan antimikroba kemangi akan membantu mencegah jerawat.

Manajemen diabetes

Konsumsi kemangi dapat menyebabkan pelepasan gula yang lambat dalam darah, ini penting untuk penderita diabetes. Tanaman ini memiliki kandungan glikemik yang sangat rendah.

Minyak esensial yang ada dalam kemangi juga membantu mengurangi kadar trigliserida dan kolesterol yang merupakan faktor risiko tetap di antara penderita diabetes.

Mendukung fungsi hati dan detoksifikasi tubuh

Sifat detoksifikasi yang kuat dapat membuat hal menakjubkan untuk kesehatan hati Anda. Hati merupakan orang yang sangat penting bagi tubuh karena memainkan peran penting dalam metabolisme.

Sementara kemangi, dapat membantu mencegah penumpukan lemak di hati sehingga membuat kesehatan hati terjaga.

Melawan kanker

Kemangi termasuk salah satu bahan yang perlu Anda tambahkan ke daftar makanan untuk melawan kanker. Ini karena seperti dikutip dari Beat Cancer, kemangi kaya akan vitamin D yang berguna bagi mereka yang berjuang melawan kanker payudara.

Penelitian menunjukkan, pasien kanker payudara dengan tingkat vitamin D yang tinggi akan dua kali lebih mungkin bertahan hidup. Ini karena vitamin D dapat menekan stimulasi hormon dan langsung membunuh sel kanker.

Kemangi umumnya aman bila dikonsumsi dalam jumlah kecil, tetapi beberapa tindakan pencegahan memang diperlukan.

Daun kemangi mengandung vitamin K yang tinggi sehingga membantu dalam pembekuan darah. Asupan tinggi dapat mengganggu obat pengencer darah. Karena itu jika Anda sedang mengonsumsi obat pengencer darah, usahakan untuk mengonsumsi vitamin K dalam jumlah yang konsisten setiap hari agar dokter dapat mengatur pengobatan Anda.

Selain itu, orang yang memakai obat penurun tekanan darah atau obat diabetes harus berhati-hati dengan suplemen kemangi lantaran dapat menurunkan tekanan darah dan gula darah. Karena itu komunikasikan dengan dokter, mungkin perlu penurunan dosis obat.

(NMA)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/3o4qCjA

October 21, 2020 at 07:16AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Manfaat Daun Kemangi, Meredakan Stres sampai Melawan Kanker"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.