5 Duel UFC Paling Brutal di 2020: Jidat Benjol, Wajah Hancur

Jakarta, CNN Indonesia --

UFC menghadirkan sejumlah pertarungan menarik sepanjang 2020. Berikut lima pertarungan paling brutal di UFC sepanjang 2020.

Tidak ada nama Khabib Nurmagomedov dalam daftar pertarungan paling brutal di UFC sepanjang 2020. Dikutip dari RT, berikut kelima duel tersebut:

1. UFC Fight Night Aukland: Dan Hooker vs Paul Felder

Duel di Auckland, Selandia Baru, 23 Februari 2020, ini berlangsung menarik sepanjang lima ronde. Hooker menang split decision atas Felder dalam pertarungan lima ronde tersebut.


Jual-beli pukulan, tendangan, sikutan mewarnai duel ini. Wajah kedua petarung sama-sama hancur. Hooker dinyatakan menang atas Felder setelah ketiga juri memberi nilai 47-48, 48-47, 48-47.

2. UFC 248: Zhang Weili vs Joanna Jedrzejczyk

Salah satu duel paling fenomenal di UFC tahun ini. Lebih karena kondisi Jedrzejczyk yang benjol di bagian dahi setelah melalui pertarungan luar biasa pada 7 Maret 2020. Jedrzejczyk sebagai penantang menunjukkan perlawanan luar biasa melawan Weili pada perebutan gelar juara dunia strawweight.

LAS VEGAS, NEVADA - MARCH 07: Weili Zhang punches Joanna Jedrzejczyk to a split decision win at T-Mobile Arena on March 07, 2020 in Las Vegas, Nevada. Harry How/Getty Images/AFPZhang Weili vs Joanna Jedrzejczyk. (Harry How/Getty Images/AFP)

Usai dinyatakan kalah split decision dari Weili dengan angka 48-47, 47-48, 48-47, Jedrzejczyk langsung dibawa ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan. Petarung asal Polandia itu merupakan mantan juara dunia strawweight UFC.

"Saya terlihat seperti zombie," ujar Jedrzejczyk usai pertarungan.

3. UFC Fight Night Las Vegas: Dustin Poirier vs Dan Hooker

Hooker lagi-lagi terlibat pertarungan sengit di 2020. Petarung asal Selandia itu kalah split decision 48-47, 48-47, 48-46 dari Poirier pada pertarungan di UFC Apex, Las Vegas, 27 Juni lalu.

Poirier yang sebelum melawan Hooker kalah dari Khabib, memberikan segalanya di octagon agar mampu merespons kritikan dirinya sudah habis di UFC. Kemenangan atas Hooker membuat Poirier tempat di UFC 257 untuk melawan Conor McGregor, 23 Januari 2021.

4. UFC 249: Justin Gaethje vs Tony Ferguson

Salah satu pertarungan terbaik dan mengejutkan di 2020. Gaethje, yang menggantikan posisi Khabib Nurmagomedov, membuat Ferguson kelimpungan dalam pertarungan lima ronde. Duel yang dominasi dengan pertarungan atas itu berhenti di ronde kelima setelah Gaethje dinyatakan menang TKO atas Ferguson.

JACKSONVILLE, FL - MAY 09: Justin Gaethje (L) of the United States fights Tony Ferguson (R) of the United States in their Interim lightweight title fight during UFC 249 at VyStar Veterans Memorial Arena on May 9, 2020 in Jacksonville, Florida. Douglas P. DeFelice/Getty Images/AFPJustin Gaethje menang TKO atas Tony Ferguson. (Douglas P. DeFelice/Getty Images/AFP)

Kemenangan Gaethje sungguh mengejutkan. Pasalnya, Ferguson sedang dalam 12 kemenangan beruntun sebelum melawan The Highlights. Gaethje kemudian kalah dari Khabib pada duel UFC 254. Sedangkan Ferguson kembali kalah dari Charles Oliveira pada UFC 256, 12 Desember 2020.

5. UFC 256: Deiveson Figueiredo vs Brandon Moreno

Perebutan gelar juara dunia kelas terbang di UFC 256, 12 Desember 2020, ini berakhir imbang. Moreno sebagai penantang memberi perlawanan sengit sepanjang 256. Jual beli pukulan dan tendangan terjadi sepanjang lima ronde. Tidak ada waktu santai bagi kedua petarung sepanjang 25 menit pertarungan.

Hebatnya lagi baik Figueiredo dan Moreno sama-sama baru tampil di UFC 255, 21 November 2020.

[Gambas:Video CNN]

(har)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2KXgqKG

December 27, 2020 at 11:01AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Duel UFC Paling Brutal di 2020: Jidat Benjol, Wajah Hancur"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.