Jubir Sebut Wapres Tunggu Laporan MUI soal Kehalalan Sinovac

Jakarta, CNN Indonesia --

Juru Bicara Wakil Presiden Ma'ruf Amin, Masduki Baidlowi menyatakan saat ini wapres masih menunggu laporan dari Majelis Ulama Indonesia (MUI) terkait progres penelitian kehalalan vaksin virus Corona (Covid-19) Sinovac dari China.

"Kalau soal kehalalan vaksin sampai sekarang belum, ya karena MUI belom melaporkan. Saya kira MUI akan sangat berhati-hati untuk urusan vaksin sampe betul-betul fiks, baru kemudian akan dilaporkan kepada Wapres," kata Masduki dalam keterangannya yang telah dikonfirmasi, Jumat (6/11).

Masduki menulai persoalan terkait kehalalan vaksin merupakan masalah yang cukup rawan. Karena itu, ia menilai MUI kini tengah berhati-hati dalam menyampaikan hal tersebut.


Menurutnya, uji kehalalan vaksin tidak sederhana yang dipikirkan dan butuh proses yang tak sebentar. Proses verifikasi, tingkat kehalalan, dan aspek lainnya harus benar-benar diperhatikan dengan seksama oleh pihak MUI.

"Sehingga sampai sekarang Wapres juga sedang menunggu. Karena yang meminta untuk segera berangkat itu Wapres, tapi sekarang juga belum ada laporan," ucap Masduki.

Lebih lanjut, Masduki mengatakan terdapat 2 orang tim verifikator dari MUI yang berangkat ke China untuk mengecek kehalalan vaksin Corona baru-baru ini. Apabila sudah diteliti lebih lanjut, tim dari MUI itu nantinya akan menggelar sidang fatwa untuk menentukan halal atau tidaknya produk tersebut.

Setelah itu, lanjut Masduki, tim dari MUI akan melaporkan kepada pihak LPPOM terkait produk yang diuji kehalalannya tersebut.

"Jadi ini memang prosesnya panjang dan tidak mungkin juga tidak berkoordinasi dengan pemerintah. Pasti akan dilaporkan ke Wapres," kata dia.

Sebelumnya, Ma'ruf sendiri sudah meminta agar MUI mempersiapkan kehalalan vaksin Corona buatan China tersebut.

Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan mengatakan vaksinasi virus Corona kemungkinan akan dimulai di Indonesia pada pekan ketiga Desember.

(rzk/ard)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/32iAcq0

November 07, 2020 at 06:55AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Jubir Sebut Wapres Tunggu Laporan MUI soal Kehalalan Sinovac"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.