Riuh Seleb Rayakan Kemenangan Biden di Pilpres AS 2020

Jakarta, CNN Indonesia --

Pada Sabtu (7/11), Joe Biden dideklarasikan sebagai presiden terpilih setelah meraup suara elektoral tertinggi. Biden meraih 273 suara elektoral sedangkan saingannya, Donald Trump memperoleh 213 suara elektoral.

Kemenangan Biden pun dirayakan oleh para pendukung termasuk para selebriti Amerika Serikat. Penyanyi Lizzo tidak bisa menahan air mata haru. Lewat unggahan video di Instagram, ia mengungkapkan betapa dirinya bersemangat mengetahui bakal ada perempuan kulit hitam yang 'menghuni' Gedung Putih.

Lihat juga:Daftar Kerusakan Terbesar AS di Bawah Kepemimpinan Trump
"Ayo mulai bekerja, Amerika. Saatnya meminta pertanggungjawaban orang yang bertanggung jawab. Saatnya mereka mendengarkan. Dan inilah saatnya perubahan nyata dalam kebijakan dan praktik kita," tulis Lizzo dalam unggahannya.


[Gambas:Instagram]

Sedangkan penyanyi Miley Cyrus cukup mengutip lirik lagu miliknya 'Party in the USA'. Ia pun melampirkan cuplikan video Biden dan Kamala Harris, sang wakil presiden terpilih.

Penyanyi Lady Gaga turut merayakan kemenangan Biden dengan mengunggah foto dirinya dan Biden. Lewat tulisannya, ia berkata "Joe Biden, Kamala Harris dan rakyat Amerika, Anda baru saja memberi dunia salah satu tindakan kebaikan dan keberanian terbesar yang pernah dilihat umat manusia."

[Gambas:Instagram]

Tanpa kata, Beyonce mengunggah foto masa kecil Harris. Seperti Beyonce, aktris Mindy Kaling juga melakukan hal serupa. Ia menuliskan "Menangis dan menggendong anak saya, 'lihat sayang, dia seperti kita'."

Pasangan John Legend dan Chrissy Teigen punya cara berbeda dalam merayakan kemenangan Biden. Teigen memilih mengunggah video mereka berdua berjoget santai diiringi musik sedangkan Legend menuliskan ucapan selamat di akun Twitter pribadinya, @johnlegend.

"Selamat untuk presiden terpilih Biden dan wakil presiden Harris! Terima kasih untuk memilih melayani negara Anda selama masa-masa penuh tantangan ini," cuitnya.

Rasa bangga pun diungkapkan para selebriti akan wakil presiden mereka. Setelah dulu Barack Obama duduk di Gedung Putih, kini giliran Kamala Harris. Artis Keke Palmer menuliskan "Wakil presiden saya adalah perempuan kulit hitam!"

Aktris Alyssa Milano pun mengunggah ilustrasi wajah Harris dan menuliskan "Untuk setiap gadis kecil" di akun Twitter pribadinya.

(els/bac)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/32luovW

November 08, 2020 at 08:59AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Riuh Seleb Rayakan Kemenangan Biden di Pilpres AS 2020"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.