Seorang sumber dari jaringan TV SBS mengatakan bahwa film Contagion (2011) akan mengudara, alih-alih episode terbaru dari drama yang dibintangi Lee Min-ho dan Kim Go-eun itu. Berdasarkan jadwal yang tertera di platform Netflix, episode terbaru atau ke-13 yang semestinya tayang pada Jumat ini telah diubah menjadi Sabtu (30/5) besok.
"Melalui 'Contagion,' kami ingin membahas bagaimana manusia berurusan dengan virus dan meningkatkan kesadaran [tentang covid-19]," demikian keterangan sumber tersebut terkait alasan penayangan Contagion.
Dia juga menambahkan bahwa hal ini dilakukan menyusul kasus Covid-19 di Korea Selatan tengah meningkat kembali.
"Krisis ini sedang meningkat sekali lagi karena jumlah pasien Covid-19 yang baru dikonfirmasi telah melonjak dua hari berturut-turut, mencapai lebih dari 70 pasien (dalam sehari) untuk pertama kalinya dalam hampir dua bulan," tambahnya, seperti dikutip dari Soompi.
Contagion merupakan film thriller Amerika yang berputar di sekitar virus yang baru ditemukan yang menyebabkan pandemi di seluruh dunia.
Film ini menggambarkan ketakutan akan penyakit menular dan perjuangan para ahli di garis depan bencana, dan dianggap akurat jadi potret apa yang terjadi pada pandemi covid-19 saat ini.
Contagion tayang perdana di Venice International Film Festival ke-69 pada 2011 lalu dan dirilis secara serempak di seluruh dunia pada 9 September 2011.
Secara komersial, film berbujet US$60 juta ini berhasil membawa pulang angka box office sebesar US$136,5 juta dan kembali populer kala pandemi covid-19. Film ini bisa disaksikan di Google Play, Amazon Prime Video, dan Catchplay.Pada Kamis (28/5) kemarin, Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korsel mengumumkan 79 kasus baru dan menjadikan totalnya 11.344, dan 269 kematian.
Penambahan kasus harian itu merupakan yang terbesar hampir dua bulan terakhir. Peningkatan terbesar sejak 81 kasus diumumkan pada 5 April.
Karena lonjakan tersebut, Korea Selatan pun kembali memberlakukan sejumlah pembatasan setelah awal bulan ini telah melonggarkan pembatasan.
Museum, taman, dan galeri seni semuanya akan ditutup kembali selama dua pekan mulai Jumat besok. Menteri Kesehatan Park Neung-hoo juga meminta perusahaan untuk kembali menerapkan sistem kerja yang fleksibel.
Warga diimbau untuk menghindari pertemuan sosial atau tempat-tempat ramai, termasuk restoran dan bar. Sementara fasilitas keagamaan diminta untuk lebih waspada.
Pemerintah akan kembali memaksakan penerapan menjaga jarak sosial sosial secara ketat jika terdapat 50 kasus baru selama setidaknya tujuh hari berturut-turut. (agn/stu)
https://ift.tt/2zyorR8
May 29, 2020 at 07:11AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Drama Korea 'The King: Eternal Monarch' Tak Tayang Hari Ini"
Posting Komentar