5 Webtoonist Seleb dari Korea dan Indonesia

Jakarta, CNN Indonesia --

Popularitas webtoon tak jarang membuat para pembaca penasaran dengan pembuatnya. Alhasil, banyak webtoonist yang akhirnya "mendadak seleb" karena komik digital karyanya digemari.

Sebagai tempat kelahiran webtun, Korea Selatan pun menjadi gudang para webtoonist tenar, seperti Pak Tae Jun dan Yaongyi.

Di Indonesia, ada Faza Meonk selaku webtoonist pertama yang bergabung dengan platform Webtoon. Ada pula Annisa Nisfihani, juga Archie The RedCat yang tak diketahui identitasnya, tapi tenar karena karyanya.


Berikut 5 webtoonist di balik sejumlah webtun kenamaan asal Korea Selatan dan Indonesia:

1. Pak Tae Jun

Kehidupan sekolah komikus asal Korea Selatan ini tidak bahagia. Ia sempat menjadi korban perundungan hingga akhirnya memutuskan pindah sekolah. Sejak saat itu, ia bertekad untuk menjadi pribadi yang lebih percaya diri.

Ia mulai menjajaki karier di berbagai bidang, mulai dari pengusaha situs belanja daring, hingga model dan bintang reality show.

Di sela kesibukannya, ia juga kerap membuat komik strip di buku sekolahnya. Salah satu komiknya bertajuk Lookism.

Lookism ternyata menjadi komik digital paling laris di Korea Selatan. Komik ini menceritakan laki-laki bernama Park Hyung. Ia digambarkan memiliki tubuh tambun dan kerap menjadi korban perundungan di sekolah.

Akhir tahun lalu dan April tahun ini Tae Jun juga menggarap webtoon baru, Loser Life dan How To Fight. Cerita webtun tersebut masih berada di realitas yang sama dengan komik daring Lookism.

[Gambas:Instagram]

2. Faza Meonk

Pria pemilik nama asli Faza Ibnu Ubaydillah Salman ini dikenal karena karakter Si Juki. Faza pertama kali menampilkan Si Juki dalam komik digital bertajuk DKV 4 yang diunggah melalui akun Facebook pribadinya pada 2010.

Seiring waktu, Si Juki semakin terkenal hingga diterbitkan dalam format fisik oleh Bukune dan Elex Media. Ketenaran Si Juki membuat Faza mendapat tawaran dari Webtoon untuk membuat komik di platform asal Korea Selatan itu pada 2014.

Komik bertajuk Si Juki: Lika Liku Anak Kos akhirnya rilis pada April 2015. Faza pun menjadi komikus Indonesia pertama yang membuat konten komik digital di Webtoon sejak platform itu tersedia di Indonesia.

Sampai saat ini, sudah ada lima judul komik Si Juki dalam Webtoon.

Karena antusiasme akan Si Juki sangat besar, Falcon Pictures sampai-sampai menggandeng Faza untuk membuat film animasi berdasarkan webtun tersebut.

[Gambas:Instagram]

3. Yaongyi

Komikus Korea Selatan bernama asli Kim Na-young ini sudah mulai menggambar sejak kecil. Sedari dulu, ia sudah bermimpi menjadi komikus. Meski beberapa kali menempuh karier di bidang lain, ia selalu kembali ke bidang komik.

Namanya mulai tenar setelah merilis komik bertajuk True Beauty. Di beberapa negara, nama komik ini diubah menjadi The Secret of Angel.

Banyak pembaca penasaran dengan sosok Yaongyi. Namun, ia baru memperlihatkan wajahnya satu tahun setelah debut The Secret of Angel.

The Secret of Angel sendiri mengisahkan perempuan bernama Ju Kyung. Ia sangat tidak percaya diri karena merasa memiliki paras biasa saja. Satu waktu, ia sadar bahwa riasan bisa menyamarkan wajah dan membuatnya cantik hingga didekati teman.

[Gambas:Instagram]

4. Archie The RedCat

Tak ada yang tahu nama asli komikus Archie The RedCat. Ia selalu menolak membongkar identitas aslinya. Ia bahkan sempat berkelakar bahwa memberi tahu nama asli akan membuatnya sial.

Meski begitu, banyak orang yang mengenal karya Archie yang bertajuk Eggnoid. Komik itu pertama kali rilis pada Desember 2015. Perlahan, Eggnoid menjadi komik hit di Webtoon dan sampai saat ini disukai 22,5 juta kali oleh pembaca.

Selain Eggnoid, Archie juga memuat komik Sri Asih. Komik tersebut pertama kali tayang pada April. Sampai saat ini, Sri Asih sudah mencapai episode 28 dan disukai sebanyak 1 juta kali oleh pembaca.

[Gambas:Instagram]

5. Annisa Nisfihani

Komikus asal Tenggarong, Kalimantan Timur, ini membuat lebih dari satu komik dalam platform Webtoon. Ia mulai aktif membuat komik digital sejak memenangkan Line Webtoon Contest 2015 lalu.

Annisa sebenarnya sudah lama membuat komik. Ia beberapa kali mengirimkan komik ke penerbit, tapi selalu ditolak. Baru pada 2011, komiknya yang bertajuk The Power of School Geng Bokek diterbitkan oleh Elex Media.

My Pre-Wedding menjadi karya pertama Annisa setelah bergabung dengan Webtoon. Saat ini, webtun itu sudah disukai 3,7 juta kali oleh pembaca.

Setelah itu, ia berkolaborasi dengan Ellie Goh untuk menggarap Virgo and the Sparklings pada 2017. Annisa juga membuat Pasutri Gaje yang saat ini sudah disukai 22 juta kali.

[Gambas:Instagram]

(adp/has)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2Slp06y

October 04, 2020 at 08:11AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "5 Webtoonist Seleb dari Korea dan Indonesia"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.