Gopay Anggap Kehadiran LinkAja Bisa Dorong Inklusi Keuangan

Jakarta, CNN Indonesia -- Kehadiran sinergi layanan keuangan digital dari sejumlah BUMN, LinkAja disambut positif oleh platform pembayaran digital Gopay milik Gojek.

Head of merchant Gojek Ryu Suliawan memandang kemunculan LinkAja bisa memberikan dampak positif bagi perkembangan ekosistem pembayaran digital di Indonesia.

"Dari sisi Gojek ya kita pikir bahwa visi Gojek dan visi Gopay adalah untuk benar-benar mendorong inklusi finansial untuk bekerja sama dengan mitra mitra di industri finansial seperti perbankan untuk kerja sama dengan mereka," ucap Ryu ditemui di Mall Aeon Jakarta Garden City, Jakarta Timur, Kamis (28/2).

Alih-alih menjadi pesaing, Ryu mengatakan kemunculan LinkAja bisa menjadi mitra bagi Gopay dalam mendorong inklusi keuangan.

"Jadi dari sisi kita, kita tidak melihat bahwa kita akan kompetisi sama mereka tapi lebih melihat bahwa kita akan mendorong kolaborasi," imbuhnya menambahkan.

Menurutnya, kolaborasi menjadi kunci untuk mendorong inklusi keuangan dan pertumbuhan ekosistem Gopay. Platform pembayaran milik Gojek ini melakukan penandatanganan kerja sama dengan Aeon mall untuk menyediakan promo dan layanan bagi pengguna.

"Kita kerja sama dengan Aeon Mall karena kita pikir ekosistem kita itu sangat besar dan kita tidak bisa melayani orang-orang di dalam ekosistem sendirian, kita mesti kerja sama dengan mitra mitra lain," ucapnya.

Kerja sama antara kedua pihak ini mencakup program promo Gopay di sejumlah toko di Aeon mall, titik antar jemput Goride dan Gocar, serta area parkir khusus untuk pengemudi saat melakukan pemesanan Gosend dan Gofood. (jnp/evn)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2TqPxRQ

February 28, 2019 at 10:36PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Gopay Anggap Kehadiran LinkAja Bisa Dorong Inklusi Keuangan"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.