Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol: Quartararo Kalahkan Marquez

Jakarta, CNN Indonesia -- Pebalap Petronas Yamaha SRT, Fabio Quartararo berhasil jadi pebalap tercepat di kualifikasi MotoGP Spanyol, unggul dari Franco Morbidelli dan Marc Marquez.

Marquez langsung membukukan waktu tercepat dengan catatan waktu 1 menit 36,970 detik begitu sesi kualifikasi dimulai.

Danilo Petrucci sempat naik ke posisi kedua namun kemudian Franco Morbidelli menggusur Petrucci dengan catatan waktu lebih lambat 0,041 detik dari Marquez.

Upaya pebalap-pebalap lain untuk menyusul catatan waktu Marquez sulit membuahkan hasil. Rekan setim Marquez, Jorge Lorenzo malah terjatuh ketika mencoba mempertajam catatan waktunya.

Dengan sisa waktu dua menit, Fabio Quartararo tampil mengejutkan dan membukukan waktu 1 menit 36,880 detik dan menjadi pebalap tercepat di sesi kualifikasi.

Posisi Marquez kembali tergusur oleh Morbidelli yang mencetak waktu lebih cepat 0,09 detik dari catatan milik Marquez. Dengan demikian, posisi start 1-2 ditempati oleh pebalap Petronas Yamaha SRT.

Sementara itu sebelumnya Valentino Rossi yang harus memulai sesi kualifikasi dari kualifikasi pertama gagal lolos ke kualikasi kedua. Rossi hanya finis di posisi ketiga pada sesi kualifikasi pertama dan harus puas start dari posisi ke-13 pada balapan nanti.

Saat ini Andrea Dovizioso masih memimpin klasemen MotoGP 2019 dengan nilai 54 poin. Dovizioso unggul tiga angka atas Rossi. Sementara itu Marquez masih ada di posisi keempat, efek kecelakaan yang ia alami di MotoGP Amerika Serikat. (ptr)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2Wo2GJT

May 05, 2019 at 02:54AM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Hasil Kualifikasi MotoGP Spanyol: Quartararo Kalahkan Marquez"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.