Sandy Walsh: Saya Butuh Bantuan PSSI untuk Bela Timnas

Jakarta, CNN Indonesia -- Pesepakbola Belanda keturunan Indonesia, Sandy Walsh, masih tetap antusias berbicara soal keinginan menjadi bagian dari Timnas Indonesia.

Mundurnya Ratu Tisha dari posisi Sekjen PSSI membuat Sandy Walsh harus menunggu sosok baru pengganti yang bersedia membantunya. Namun, keinginan itu masih terhalang situasi pandemi wabah virus corona yang saat ini belum juga mereda.

Lantas apa yang sudah dilakukan Sandy Walsh agar bisa membela timnas Indonesia di masa depan hingga kesibukan pemain SV Zulte Waregem di tengah pandemi Covid-19? Berikut wawancara khusus CNNIndonesia.com dengan Sandy Walsh:


Bagaimana kondisi di Belgia akibat pandemi covid-19?

Kondisi saya baik-baik saja, tapi situasi di sini tidak begitu baik. Sebenarnya semua sudah mulai stabil dari minggu ke minggu tetapi kondisinya masih sangat berbahaya. Di sini masih diterapkan lockdown.

Sandy Walsh masih berambisi memperkuat Timnas Indonesia.Sandy Walsh masih berambisi memperkuat Timnas Indonesia. (Screenshoot via Instagram/@sandywalsh)
Hanya toko penjual makanan yang buka. Tapi setiap dua minggu sekali akan ada lebih banyak toko yang buka.

Apa kesibukan Anda selama masa karantina?

Ya selama di rumah saya menjalani latihan mandiri. Saya juga tetap mempelajari studi tentang manajemen olahraga. Saya juga banyak menghabiskan waktu untuk menonton film di Netflix, banyak face time dan main video games tentunya.

Bagaimana cara Anda menjaga kebugaran tubuh selama masa karantina dan terhentinya kompetisi?

Kami di sini mendapatkan program latihan dari klub sehingga kami tetap harus berlari dan bergerak. Saya juga melakukan banyak latihan penguatan otot sendiri.

Apa ada dukungan moril buat teman-teman di Indonesia supaya bisa bangkit dan keluar dari situasi sulit pandemi ini?

Saya hanya bisa mengatakan bahwa Anda harus menjaga diri sendiri dan keluarga Anda. Habiskan saat-saat ini bersama keluarga dan teman-teman Anda karena itu bisa terasa berjalan cepat.

Dengarkan aturan pemerintah dan jika memungkinkan sebisa mungkin untuk tetap berada di rumah. Jangan lupa makan makanan yang sehat dan mulai mencoba berolahraga sekarang.

Bagaimana hasil kunjungan Anda ke Indonesia tahun lalu?

Luar biasa. Saya menjalani waktu yang sangat bagus untuk bertemu dengan orang-orang baru yang hebat. Saya mengunjungi Ibukota Indonesia, Jakarta. Saya sangat suka Indonesia dan rasanya ingin bepergian ke seluruh pelosok negeri untuk melihat tempat-tempat yang menarik lainnya.

Indonesia juga mempunyai masyarakat yang sangat baik dan menyenangkan. Indonesia negara yang indah.

Kelihatannya agak sulit untuk bisa jadi WNI. Bagaimana respons Anda?

Saya masih bisa mendapatkan paspor untuk menjadi warga negara Indonesia. Tetapi dalam situasi saya saat ini, saya perlu FIFA untuk mengubah asosiasi saya dari KNVB ke PSSI.

[Gambas:Video CNN]

Untuk mewujudkannya, saya butuh bantuan besar dari PSSI. Tahun lalu ketika saya mengunjungi Indonesia, kami akan memulai proses itu, tapi sejak saat itu tidak ada yang benar-benar dilakukan.

Sekarang Ratu Tisha mundur dari Sekjen PSSI. Saya harus menunggu Sekjen baru dan berharap dia bersedia membantu saya menjalani proses ini.

Apakah langkah Anda untuk membantu korban covid-19?

Ya sebenarnya saya sudah melakukan donasi di sini di Belgia, tapi saya juga ingin sekali memberikan bantuan untuk Indonesia.

Tapi sampai saat ini belum ada yang menghubungi saya. Jika ada kesempatan, tentu saya ingin sekali membantu orang-orang di Indonesia karena mereka mendukung saya dan saya ingin memberikan sesuatu kembali buat mereka. (TTF/jal)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/3c87ET3

May 02, 2020 at 09:37AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Sandy Walsh: Saya Butuh Bantuan PSSI untuk Bela Timnas"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.