Komentar Ronaldo Usai Khabib Pensiun dari UFC

Jakarta, CNN Indonesia --

Cristiano Ronaldo turut memberikan komentar setelah mengetahui Khabib Nurmagomedov pensiun usai menaklukkan Justin Gaethje di UFC 254.

Ronaldo turut menyaksikan laga Khabib vs Gaethje. Hal tersebut terlihat dari unggahan di akun instagram miliknya.

Setelah Khabib memastikan kemenangan dan kemudian memutuskan pensiun, Ronaldo mengunggah instastory tangkapan layar televisi saat Khabib tengah bersujud dan menangis.


"Selamat, saudaraku! Ayahmu pasti bangga padamu," tutur Ronaldo.

NEW YORK, NY - APRIL 07: Khabib Nurmagomedov celebrates his win over Al Iaquinta (not shown) to capture the UFC lightweight championship at UFC 223 at Barclays Center on April 7, 2018 in New York City. Ed Mulholland/Getty Images/AFPKhabib memutuskan pensiun dari MMA usai menang di UFC 254. (AFP/Ed Mulholland)

Ronaldo dan Khabib merupakan teman dekat. Sebelum UFC 254 berlangsung, Ronaldo mendukung Khabib keluar sebagai pemenang dalam duel lawan Gaethje.

Khabib sendiri merupakan penggemar sepak bola. Ia mengaku memahami sepak bola dengan sangat baik dan ingat berbagai macam momen penting di dunia sepak bola.

Saat Khabib berjumpa langsung dengan Ronaldo, Khabib mengungkapkan kekaguman pada CR7 yang bisa mempertahankan performa di level atas selama bertahun-tahun.

Banner Live Streaming MotoGP 2020

Khabib mengakhiri laga lawan Gaethje di UFC 254 dengan kemenangan submission. Kuncian triangle choke dari Khabib membuat Gaethje lemas dan membuat wasit memutuskan menghentikan pertandingan.

(ptr/jal)

[Gambas:Video CNN]

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/34su0wZ

October 25, 2020 at 07:51AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Komentar Ronaldo Usai Khabib Pensiun dari UFC"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.