Gerindra membantah kubu mereka sudah menyusun daftar nama menteri.
Daftar nama menteri yang beredar itu tertulis di kertas yang difoto dan diunggah di media sosial.
Ketua DPP Partai Gerindra Ahmad Riza Patria membantah pihaknya sudah menyiapkan nama-nama untuk mengisi kabinet Prabowo Subianto-Sandiaga Uno jika menang di Pilpres 2019.
Riza sendiri tertulis bakal menjadi menteri penanggulangan bencana.
"Itu enggak benar," tepis Riza sambil tertawa saat dihubungi CNNIndonesia.com, Jumat (15/2).
Dia menegaskan pihaknya maupun Prabowo sendiri belum pernah membahas mengenai nama-nama yang akan diberikan posisi menteri dan lembaga tinggi negara. Bahkan, lanjutnya, kriteria calon menteri yang ideal pun belum pernah dibicarakan.Riza mengatakan pihaknya baru akan membahas nama-nama menteri jika Komisi Pemilihan Umum (KPU) sudah menetapkan siapa pemenang Pilpres 2019. Itu pun setelah Badan Pemenangan Nasional (BPN) mengadakan syukuran terlebih dahulu.
"Nanti kalau sudah diputuskan oleh KPU. Menang. Kita sujud syukur dulu, syukuran dulu, evaluasi dulu, baru bicara ke depan. Sebelum bicara menteri, bicara program dulu," tutur Riza.
Berikut nama-nama calon menteri yang tercantum dalam kertas tersebut
Menteri Penerangan Ahmad Muzani (Gerindra)/Mardani Ali Sera (PKS) /Jansen Sitindaon (Demokrat)/ Gamal Albinsaid (independen)
Menteri Dalam Negeri Fadli Zon (Gerindra)
Menteri Luar Negeri Fuad Bawazier (Gerindra)/Salim Segaf (PKS)Menteri Pertahanan dan Keamanan Djoko Santoso (Gerindra)
Menteri Keuangan Fuad Bawazier (Gerindra)
Menteri Komunikasi dan Informatika Dahnil Anzar Simanjuntak / Tifatul Sembiring (PKS)
Nama Wakil Ketua DPR Fadli Zon disebut masuk calon Mendagri di kabinet Prabowo. (CNN Indonesia/Safir Makki)
|
Menteri Penanggulangan Bencana Ahmad Riza Patria (Gerindra).
Menko Kemaritiman Hashim Djojohadikusumo / Edhy Prabowo (Gerindra)
Menteri Hukum dan Keamanan Budi Waseso (Polri)
Sekretaris Kabinet Mohammad Said Didu (independen)Menteri Sekretaris Negara Dahnil Anzar Simanjuntak (independen)
Menteri Desa , pembangunan. Daerah Tertinggal dan Transmigrasi Neno Warisman ( independen ) / Djan Faridz (PPP)
Menko Pemberdayaan Manusia dan Kebudayaan Thomas Djiwandono (Gerindra)
Politikus PKS Mardani Ali Sera digadang-gadang sebagai calon Ketua DPR. (CNN Indonesia/Bimo Wiwoho)
|
Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Viva Yoga / Mulfachri Harahap (PAN)
Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) Fahira Idris
Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Mardani Ali Sera (PKS)
Ada beberapa kertas yang nampak di foto tersebut. Salah satu kertas itu terdapat lambang Koalisi Adil Makmur di bagian kiri atas. Pada kertas yang lain terlihat foto Ketua Majelis syuro Partai Keadilan Sejahtera Salim Segaf Aljufri.CNNIndonesia.com juga sudah menghubungi Thomas Djiwandono untuk mengonfirmasi kebenaran dirinya sebagai calon menko PMK. Namun, tidak merespons.
(bmw/arh)
http://bit.ly/2TRYXTx
February 16, 2019 at 04:02AM
Bagikan Berita Ini
0 Response to "Daftar Calon Menteri Prabowo Beredar, Gerindra Bantah"
Posting Komentar