Fakta di Balik Gol Debut Lukaku dan Kemenangan Inter

Jakarta, CNN Indonesia -- Sejumlah fakta menarik tercipta dalam gol debut Romelu Lukaku bersama Inter Milan ke gawang Lecce di Stadion Giuseppe Meazza di laga pertama Serie A Liga Italia, Selasa (27/8) dini hari WIB.

Lukaku tampil sebagai starter saat Inter menjamu Lecce. Dalam laga tersebut Nerazzurri menang telak 4-0, dengan salah satu golnya disumbangkan Lukaku di menit ke-60 setelah memanfaatkan bola rebound. Sedangkan tiga gol lainnya dilesakkan Marcelo Brozovic, Stefano Sensi, dan Antonio Candreva.

Gol tersebut jadi pembuktian Lukaku yang sebelumnya diklaim terancam absen dalam laga pertama inter karena kelebihan berat badan.

Berikut 5 fakta menarik dari gol yang dicetak Lukaku bersama Inter Milan di Serie A Liga Italia:

1. Romelu Lukaku selalu mencetak gol dalam empat debut terakhir di liga. Selain dengan Inter, gol-gol itu dicetak Lukaku saat bermain untuk West Bromwich Albion, Everton, dan Manchester United.

Romelu Lukaku cetak gol ke gawang Lecce dengan kaki kanan setelah memanfaatkan bola rebound.Romelu Lukaku cetak gol ke gawang Lecce dengan kaki kanan setelah memanfaatkan bola rebound. (Miguel MEDINA / AFP)
2. Lukaku menciptakan empat peluang saat melawan Lecce, atau lebih banyak dibandingkan dengan pemain Inter lainnya dalam laga debut tersebut.

3. Gol debut Lukaku bersama Inter adalah yang pertama menggunakan kaki kanan. Dalam tiga gol debut sebelumnya, Lukaku membobol gawang lawan dengan dua kali sundulan dan sekali menggunakan kaki kiri.

Fakta Gol Debut Lukaku bersama Inter dan Kemenangan Inter
4. Tiga dari empat gol debut Lukaku di liga dicetak di babak kedua. Hanya saat gol debut dengan Man United Lukaku cetak gol di menit ke-33. 5. Pemain asal Belgia itu selalu memberikan kemenangan bagi klubnya saat mencetak gol dalam debutnya di liga.

[Gambas:Video CNN] (sry/ptr)

Let's block ads! (Why?)



https://ift.tt/2ZiD1rn

August 27, 2019 at 02:39PM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Fakta di Balik Gol Debut Lukaku dan Kemenangan Inter"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.