Alasan Valentino Rossi Balapan Hingga Usia 40 Tahun

Jakarta, CNN Indonesia -- Pebalap Yamaha, Valentino Rossi punya alasan mengapa dirinya masih antusias untuk balapan di ajang MotoGP hingga kini usianya bakal menginjak 40 tahun.

Rossi bakal genap berusia 40 tahun pada 16 Februari mendatang. Dengan kontrak dua tahun di Yamaha, maka itu berarti Rossi akan beradu cepat dengan pebalap lain hingga usianya menginjak 41 tahun.

Rossi mengatakan ada alasan lain bahwa dirinya punya tekad kuat untuk terus balapan hingga usia 40 tahun.

"Mari katakan saja bahwa saya melakukan tes untuk masa depan. Saya ingin menunjukkan bahwa seorang pebalap bisa tetap kompetitif meski sudah berusia 40 tahun."

"Saya pikir akan ada orang lain yang melakukannya [membalap hingga usia 40 tahun] di masa depan," kata Rossi seperti dikutip dari Tuttomotoriweb.

Valentino Rossi siap untuk beraksi di MotoGP 2019.Valentino Rossi siap untuk beraksi di MotoGP 2019. (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan)
Rossi menegaskan keputusannya untuk menandatangani perpanjangan kontrak dua tahun bersama Yamaha berarti ia siap untuk berkomitmen penuh dalam kariernya.

"Ketika saya menandatangani kontrak dua tahun, maka saya punya komitmen kuat. Saya menyenangi apa yang saya lakukan dan saya sangat termotivasi untuk maju ke depan dan tampil kuat bersama Yamaha," ujar The Doctor.

Rossi menyebut ada perubahan besar dalam Yamaha pada persiapan menyambut musim baru MotoGP.


"Ada yang berubah dalam musim dingin kali ini. Meskipun ada perubahan kecil di dalam tim, namun tercipta atmosfer yang bagus."

"Biasanya Yamaha sangat konservatif. Mereka hanya melakukan perubahan kecil, namun saat ini kami memang butuh dorongan lebih besar Saya melihat Yamaha siap," tutur pebalap asal Italia ini. (ptr/bac)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2Dee2HV

February 06, 2019 at 01:30PM

Bagikan Berita Ini

Related Posts :

0 Response to "Alasan Valentino Rossi Balapan Hingga Usia 40 Tahun"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.