Geng Motor Beraksi di Pejaten, Warung Pecel Lele Dirampok

Jakarta, CNN Indonesia -- Geng motor dikabarkan melakukan aksi perampokan di sebuah warung pecel lele di kawasan Pejanten, Jakarta Selatan, Selasa (12/2) sekitar pukul 03.15 WIB.

Kapolsek Pasar Minggu Kompol Prayitno mengatakan dari keterangan awal yang diperoleh geng motor tersebut melakukan aksinya saat pemilik warung hendak menutup warungnya.

"Pada saat korban mau tutup warung ada pengendara motor yang bertanya 'bang masih ada nasinya', dijawab 'masih', kemudian enggak lama datang temannya mengacungkan sajam [senjata tajam]," tutur Prayitno kepada CNNIndonesia.com, Rabu (13/2).

Prayitno menyebut pemilik warung tersebur kemudian kabur dan meninggalkan sebuah notebook di warung. Notebook itulah yang kemudian dibawa kabur oleh kelompok geng motor tersebut.

"Kerugian materiil satu buah notebook," ujarnya.

Saat ini, kata Prayitno pihaknya telah meminta keterangan dari tiga orang saksi guna penyelidikan lebih lanjut. Selain itu, sambungnya, pihaknya juga tengah mengumpulkan bukti petunjuk guna mengusut kasus.

Prayitno juga menyebut saat ini pihaknya terus mengejar geng motor yang melakukan aksi perampokan tersebut.

"Selanjutnya anggota gabungan polda, polres dan polsek berupaya ungkap kasus ini," ucap Prayitno.

[Gambas:Video CNN] (dis/arh)

Let's block ads! (Why?)



http://bit.ly/2GtIkuz

February 14, 2019 at 04:27AM

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Geng Motor Beraksi di Pejaten, Warung Pecel Lele Dirampok"

Posting Komentar

Diberdayakan oleh Blogger.